Search

Pemerintah Uji Coba Program Konversi Elpiji 3 Kg ke Kompor Listrik - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyatakan, pemerintah tengah menguji coba program konversi elpiji 3 kilogram ke kompor listrik di beberapa daerah.

Airlangga mengatakan, pemerintah akan meninjau kembali program tersebut setelah uji coba selesai.

"Itu sedang dilakukan piloting (uji coba) di beberapa daerah, antara lain Bali dan Solo, nanti kita review setelah piloting jalan," kata Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (19/9/2022).

Baca juga: BREAKING NEWS: Banding Ditolak, Ferdy Sambo Resmi Dipecat

Airlangga melanjutkan, program tersebut sudah dilaporkan kepada Presiden Joko Widodo, tetapi ia menegaskan bahwa kelanjutannya masih menunggu hasil uji coba.

"Ya itu sudah dilaporkan dan ini menunggu piloting," ujar dia.

Seperti diketahui, dalam program konversi elpiji ke kompor induksi, PT PLN (Persero) mendorong masyarakat miskin pengguna listrik 450 VA untuk beralih menggunakan kompor induksi.

Program ini juga dipastikan tidak menambah beban biaya listrik masyarakat.

Baca juga: Momen Anies, AHY, Surya Paloh, Syaikhu, dan JK Foto Bersama, Ini Kata Nasdem

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, program konversi elpiji ke kompor induksi ini, dalam hal penggunaan listriknya, menggunakan jalur khusus yang berbeda dari daya listrik yang terpasang oleh pengguna.

Dia juga mengatakan, memasak dengan menggunakan kompor induksi lebih hemat dibandingkan dengan menggunakan kompor elpiji 3 kg.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMid2h0dHBzOi8vbmFzaW9uYWwua29tcGFzLmNvbS9yZWFkLzIwMjIvMDkvMTkvMTQ1NzM3NjEvcGVtZXJpbnRhaC11amktY29iYS1wcm9ncmFtLWtvbnZlcnNpLWVscGlqaS0zLWtnLWtlLWtvbXBvci1saXN0cmlr0gF7aHR0cHM6Ly9hbXAua29tcGFzLmNvbS9uYXNpb25hbC9yZWFkLzIwMjIvMDkvMTkvMTQ1NzM3NjEvcGVtZXJpbnRhaC11amktY29iYS1wcm9ncmFtLWtvbnZlcnNpLWVscGlqaS0zLWtnLWtlLWtvbXBvci1saXN0cmlr?oc=5

2022-09-19 07:57:00Z
1567064401

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pemerintah Uji Coba Program Konversi Elpiji 3 Kg ke Kompor Listrik - Kompas.com - Nasional Kompas.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.