Search

Diklaim Singapura, Ini Profil 4 Unicorn Kebanggaan Jokowi - detikFinance

Jakarta - Empat unicorn kebanggaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) diklaim sebagai milik Singapura. Hal itu, kata Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong berdasarkan riset Google dan Temasek.

Unicorn atau perusahaan rintisan (startup) yang valuasinya mencapai di atas US$ 1 miliar itu, adalah Go-Jek, Tokopedia, Bukalapak, dan Traveloka.

Gojek, dikutip dari situs resminya memulai bisnisnya pada 2010 dengan layanan pertama yaitu pemesanan ojek melalui call-center. Pada 2015, Gojek berkembang pesat setelah meluncurkan aplikasi dengan tiga layanan, yaitu GoRide, GoSend, dan GoMart.

Sejak saat itu, Gojek semakin berkembang dengan cepat hingga menjadi unicorn yang melayani jutaan pengguna di Asia Tenggara.
Gojek saat ini mempunyai lebih dari 20 layanan mulai dari transportasi, pesan antar makanan, belanja, kirim barang, pembayaran, pijat, sampai bersih-bersih rumah dan kendaraan.

Berikutnya adalah Tokopedia yang didirikan pada 2009 oleh William Tanuwijaya dan Leontinus Alpha Edison, berlatarbelakang peluang yang mereka lihat di sektor e-commerce.

Para pendiri Tokopedia pun memutuskan untuk membangun platform di mana setiap orang dapat memulai dan menemukan apa pun, dan melakukan perdagangan melalui perangkat teknologi.

Seiring dengan pertumbuhan startup tersenyum, Sequoia dan Softbank mempercayakan Tokopedia dengan memberikan pendanaan US$ 100 juta, di mana e-commerce tersebut menjadi perusahaan Indonesia pertama yang mereka investasikan.


Selanjutnya Bukalapak yang 'sebelas-dua belas' dengan Tokopedia sebagai penyedia tempat jual-beli online. CEO Bukalapak adalah Achmad Zaky

Situs ini pertama kali dibuat pada awal 2010 oleh mahasiswa ITB. Pengalaman kurang menyenangkan yang didapat ketika berbelanja online melatarbelakangi visi Bukalapak.com untuk menyediakan tempat jual-beli online yang aman bagi semua orang.

Terakhir Traveloka yang merupakan perusahaan travel yang menyediakan berbagai kebutuhan perjalanan dalam satu platform. Aplikasi ini memungkinkan seseorang untuk mendapat kemudahan dalam mengurus perjalanan. Traveloka didirikan oleh Ferry Unardi.

Pihaknya menawarkan penjualan tiket pesawat, hotel, tiket kereta, paket pesawat + hotel, aktivitas dan rekreasi, produk-produk konektivitas, transportasi bandara, dan bus.

Mereka bekerja sama dengan lebih dari 100 maskapai domestik dan internasional, Traveloka melayani lebih dari 200.000 rute penerbangan ke seluruh dunia. Pihaknya mengklaim memiliki akomodasi terbesar dan bervariasi, mulai dari hotel, apartemen, guest house, homestay, vila, dan resor.

Simak Video "Ini Dia Prediksi Kandidat Unicorn di Indonesia Selanjutnya"
[Gambas:Video 20detik]
(toy/hns)

Let's block ads! (Why?)


https://finance.detik.com/fintech/d-4645356/diklaim-singapura-ini-profil-4-unicorn-kebanggaan-jokowi

2019-07-30 09:04:19Z
CBMiZGh0dHBzOi8vZmluYW5jZS5kZXRpay5jb20vZmludGVjaC9kLTQ2NDUzNTYvZGlrbGFpbS1zaW5nYXB1cmEtaW5pLXByb2ZpbC00LXVuaWNvcm4ta2ViYW5nZ2Fhbi1qb2tvd2nSAQA

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Diklaim Singapura, Ini Profil 4 Unicorn Kebanggaan Jokowi - detikFinance"

Post a Comment

Powered by Blogger.