Search

Sambil Bengong, Jeff Bezos Bisa Hasilkan Rp 2 Miliar per Menit

Liputan6.com, Seattle - Tahun lalu, Jeff Bezos menjadi orang terkaya di dunia karena harga saham Amazon yang makin moncer. Berdasarkan kalkulasi, Jeff Bezos dapat meraup USD 149 ribu tiap menitnya atau setara Rp 2 miliar (USD 1 = Rp 14.024).

Menurut Business Insider, dalam setahun Bezos bisa menghasilkan USD 78,5 miliar (Rp 1.100 triliun), dan bila dihitung per jam menjadi USD 8,9 juta (Rp 125,6 miliar). Per menitnya pun mencapai Rp 149 ribu, dan per detiknya Rp 28 ribu (Rp 393 juta).

Di penghujung tahun 2018, Bezos mendapat predikat miliarder paling untung sepanjang tahun. Forbes mencatat kekayaan bersih pria berkepala plontos itu bertambah USD 27,9 miliar (Rp 391 triliun).

Perhatian ini muncul ketika seorang warganet menunjukkan foto Bezos yang sedang menghadiri ajang Golden Globe Awards. Dalam caption, tertulis Bezos sedang menghasilkan USD 28 ribu, padahal ia hanya duduk saja. 

Sumber kekayaan Jeff Bezos adalah 16 persen sahan yang ia pegang di Amazon. Valuasi Amazon sudah menyentuh USD 1 triliun pada September lalu.

Saham Amazon menanjak all-time high pada awal September lalu, meski sekarang sedang menurun. Meski ekspektasi penjualan tidak tercapai, penjualan Amazon naik 30 persen dari tahun lalu sebelumnya.

Jeff Bezos mendirikan Amazon pada tahun 1994 sebagai situs e-commerce. Amazon berhasil mendominasi e-commerce di Amerika Serikat (AS) dan berekspansi ke India dan Turki. 

Saat ini, kekayaan bersih Jeff Bezos mencapai USD 130,5 miliar (Rp 1.830 triliun). Ia adalah orang kedua yang kekayaan dolarnya melewati 12 digit sejak Bill Gates. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3864766/sambil-bengong-jeff-bezos-bisa-hasilkan-rp-2-miliar-per-menit

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sambil Bengong, Jeff Bezos Bisa Hasilkan Rp 2 Miliar per Menit"

Post a Comment

Powered by Blogger.