Search

First Drive Hyundai Stargazer: Pantesan Pede Ngelawan Avanza-Xpander! - detikOto

Jakarta -

Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengundang detikoto untuk menjajal langsung low MPV jagoan mereka, Hyundai Stargazer, di area pabrik Hyundai Motor Manufacturing Indonesia di Cikarang, Jawa Barat pada Kamis (21/7/22) ini. Seperti apa impresi kami terhadap mobil pesaing Avanza-Xpander ini?

Desain Unik, Interior Menarik

Dari segi tampilan, tampang Hyundai Stargazer tampak ikonik khas Hyundai kekinian. Fasia depannya dibekali dengan Horizontal DRL dan di belakang penggunaan Distinctive H Rear Lamp membuat Stargazer sangat berkarakter.

Beralih ke samping, siluet mobil ini khas LMPV di kelasnya. Garis desainnya tak mengotak tegas bagaikan Avanza-Xenia, Stargazer justru mengambil bahasa desain yang lebih membulat bak Xpander.

Kami cukup terkesima melihat keberanian Hyundai mendatangkan desain yang unik untuk mobil di kelas LMPV ini. Kehadiran Stargazer membuat warna baru yang lebih modern dan futuristis.

Hyundai StragazeHyundai Stragaze Foto: Hafizh Gemilang

Beralih ke interiornya, perasaan yang kami rasakan ketika masuk adalah lega. Tentu ini lantaran Stargazer punya jarak sumbu roda yang lebih panjang ketimbang rival sekelasnya, yakni 2.780 mm.

Selain lebih lapang, built quality Stargazer juga jempolan. Kendati menggunakan material mayoritas plastik, namun Hyundai bisa meramunya sehingga tampak mewah dan berkelas. Belum lagi penggunaan captain seat yang optional, membuat mobil ini kian menarik.

Untuk urusan head unit, Stargazer menggunakan head unit layaknya Creta. Namun instrumen klusternya memiliki desain yang berbeda.

Satu hal yang mengganggu menurut kami adalah tingginya posisi dashboard mobil ini. Hal tersebut membuat rasa berkendara ataupun duduk di bangku penumpang depan terasa tenggelam. Namun dashboard ini punya ruang penyimpanan yang sangat banyak.

Impresi Berkendara yang Menyenangkan

Pada sesi first drive ini, ada beberapa trek yang kami lalui untuk menjajal Hyundai Stargazer tipe termahal ini, ada trek tertutup dengan aspal berkualitas baik, hingga jalanan umum yang permukaannya dari bahan beton.

Awalnya kami kira Stargazer yang mengusung mesin identik dengan Creta ini akan berkarakter sama. Namun dugaan kami salah, karena karakternya sedikit beda di putaran tertentu.

Stargazer yang mengusung mesin 1.497 cc, diklaim punya tenaga puncak 115 PS di putaran mesin 6.300 RPM dan torsi 144 Nm di 4.500 RPM. Figur tenaga dan torsi ini identik dengan Creta, namun karakternya tak sama.

Hyundai StragazeHyundai Stragazer Foto: Hafizh Gemilang

Ketika ngegas pertama kali, tenaganya terasa tak langsung nonjok. Stargazer ini terasa lembut penyaluran tenaganya, sehingga terasa tidak agresif di tarikan bawah. Namun ketika mesin berputar di atas 3.000 RPM, tenaga dan torsinya mulai galak.

Menariknya, Stargazer hadir dengan mode berkendara yang beragam bak Creta, Palisade, dan saudara-saudara tuanya. Kami mencoba semua modenya dan karakternya terasa mirip dengan lini Hyundai yang lain pula.

Ketika mengejar karakter berkendara yang agresif, kita dapat memilih mode Sport, sehingga setir menjadi lebih berat dan mesin responsif. Sedangkan pada mode Eco, tenaga mesin lebih lembut dan setir terasa sangat ringan.

Lalu untuk urusan pengendalian dan suspensi, mobil ini juga terasa sangat baik. Body roll cukup minim kami rasakan pada pengetesan awal ini, selain itu pengendalian mobil ini juga cukup memberikan rasa percaya diri ketika bermanuver.

Sedangkan untuk suspensinya, Stargazer ini mengambil posisi di tengah-tengah Avanza dan Xpander. Rasa suspensinya cukup empuk, namun di sisi lain punya bantingan yang cukup kokoh pula.

Hyundai StragazeHyundai Stragaze Foto: Hafizh Gemilang

Dari kencan pertama ini, yang bisa kami simpulkan adalah Stargazer hadir dengan rasa berkendara yang menyenangkan. Dengan karakter seperti ini, rasanya tidak sulit bagi Stargazer untuk bersaing dengan Avanza, Xpander, ataupun Ertiga.

[Halaman Berikutnya: Fitur Terlengkap dan Harga]

Simak Video "Setelah Ioniq 5, Hyundai Menggoda Dunia dengan Ioniq 6"
[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiaWh0dHBzOi8vb3RvLmRldGlrLmNvbS9tb2JpbC9kLTYxOTExNDIvZmlyc3QtZHJpdmUtaHl1bmRhaS1zdGFyZ2F6ZXItcGFudGVzYW4tcGVkZS1uZ2VsYXdhbi1hdmFuemEteHBhbmRlctIBbWh0dHBzOi8vb3RvLmRldGlrLmNvbS9tb2JpbC9kLTYxOTExNDIvZmlyc3QtZHJpdmUtaHl1bmRhaS1zdGFyZ2F6ZXItcGFudGVzYW4tcGVkZS1uZ2VsYXdhbi1hdmFuemEteHBhbmRlci9hbXA?oc=5

2022-07-21 08:25:11Z
1493746786

Bagikan Berita Ini

0 Response to "First Drive Hyundai Stargazer: Pantesan Pede Ngelawan Avanza-Xpander! - detikOto"

Post a Comment

Powered by Blogger.