NEW YORK, investor.id – Harga emas mencapai rekor tertinggi sepanjang masa atau all time high (ATH) pada Selasa (5/3/2024), bergerak lebih jauh di atas US$ 2.100 per ons. Dalam reli yang dipicu oleh meningkatnya spekulasi pemangkasan suku bunga Amerika Serikat (AS) pada Juni dan permintaan safe-haven akibat konflik di Timur Tengah.
Dikutip Reuters, emas spot naik 0,8% menjadi US$ 2,132 per ons pada pukul 19.13 GMT, setelah sempat mencapai rekor US$ 2.141,59 pada awal perdagangan. Sedangkan kontrak berjangka emas AS ditutup menguat 0,7% menjadi US$ 2.141,9. Sebagai informasi, emas terakhir kali mencapai rekor tertinggi ATH pada Desember 2023 di US$ 2.135,4.
Bart Melek, kepala strategi komoditas di TD Securities, mengatakan, alasan utama harga emas tembus rekor tertinggi ATH-nya adalah pasar semakin yakin bahwa pemangkasan suku bunga The Fed lebih dekat daripada yang diperkirakan sebelumnya.
Advertisement
"Pasar harus sedikit lebih yakin agar emas naik lebih tinggi. Tetapi pada akhirnya di kuartal kedua, kami yakin dapat mencapai lebih dari US$ 2.300," ungkapnya.
Emas, yang sering digunakan sebagai penyimpan nilai yang aman selama masa ketidakpastian politik dan keuangan, telah naik lebih dari US$ 300 sejak dimulainya perang Israel-Hamas.
Nitesh Shah, strategi komoditas di WisdomTree, menyebut, risiko geopolitik yang berasal dari Laut Merah dan tahun dengan jadwal pemilihan yang padat secara global kemungkinan akan terus menunjukan kekuatan dalam permintaan ritel untuk emas.
Editor: Indah Handayani (indah.handayani26@gmail.com)
Saksikan tayangan informasi serta analisis ekonomi, keuangan, dan pasar modal di IDTV
Dapatkan info hot pilihan seputar ekonomi, keuangan, dan pasar modal dengan bergabung di channel Telegram "Official Investor.ID". Lebih praktis, cepat, dan interaktif. Caranya klik link https://t.me/+oCMJPFzpWeg0OGZl, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS
https://news.google.com/rss/articles/CBMiUmh0dHBzOi8vaW52ZXN0b3IuaWQvbWFya2V0LzM1NTcyNy9oYXJnYS1lbWFzLXRlbWJ1cy1yZWtvci10ZXJ0aW5nZ2ktc2VwYW5qYW5nLW1hc2HSAQA?oc=5
2024-03-05 21:00:00Z
CBMiUmh0dHBzOi8vaW52ZXN0b3IuaWQvbWFya2V0LzM1NTcyNy9oYXJnYS1lbWFzLXRlbWJ1cy1yZWtvci10ZXJ0aW5nZ2ktc2VwYW5qYW5nLW1hc2HSAQA
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Harga Emas Tembus Rekor Tertinggi Sepanjang Masa - Investor.ID"
Post a Comment