Search

Masuk Pasar Indonesia, Lotte Home Shopping Gandeng Emtek Group

Liputan6.com, Jakarta - Emtek Group menjalin kerja sama dengan Lotte Home Shopping, perusahaan penjualan kebutuhan belanja rumah terbesar asal Korea Selatan. Dalam kerja sama ini, Emtek Group akan memasarkan produk Lotte Home Shopping di Indonesia melalui O Shop dan O Channel.

Kerja sama ini ditandai dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Managing Director Emtek Group Sutanto Hartono dengan CEO Lotte Home Shopping Lee Wan Sin di SCTV Tower pada Kamis (25/7/2019).

Lee Wan Sin menjelaskan, banyak alasan yang mendasari Lotte Home Shopping akhirnya masuk ke pasar Indonesia. Alasan pertama adalah ekonomi Indonesia yang terus tumbuh pesat. Diperkirakan, pada tahun depan pendapatan per kapita masyarakat Indonesia mencapai USD 5.700.

“Alasan kedua adalah pergeseran gaya hidup masyarakat Indonesia dalam membelanjakan pendapatannya. Hal itu menjadi daya tarik Lotte Home Shopping membuka pasar di Indonesia,” jelas dia.

Sutanto Hartono menambahkan, terpilihnya Emtek Group tak lepas dari keunggulan dalam platform teknologi penjualan produk belanja rumah melalui saluran O Shop dan O Channel.

Selain itu, dukungan dari situs e-commerce Bukalapak serta jasa pembayaran dompet elektronik DANA juga menjadi keunggulan Emtek Group.

Kehadiran investasi yang berkaitan dengan gaya hidup saat ini menurut Sutanto Hartono merupakan saat yang tepat. Oleh karena itu ia yakin bahwa kerja sama antara Lotte Home Shopping dan Emtek Group akan menjadi aliansi terkuat di indonesia dalam bisnis penjualan produk belanja rumah.

2 dari 2 halaman

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/4021653/masuk-pasar-indonesia-lotte-home-shopping-gandeng-emtek-group

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Masuk Pasar Indonesia, Lotte Home Shopping Gandeng Emtek Group"

Post a Comment

Powered by Blogger.