1. Ini Kriteria Mobil Baru yang Dikenai Pajak 0 Persen Mulai Bulan Depan
Pemerintah menyiapkan aturan Pajak Penjualan Atas Barang Mewah atau PPnBM 0 persen untuk mobil baru dimulai Maret 2021 ( PPnBM mobil).
Diskon PPnBM 0 persen ini menggunakan skema ditanggung pemerintah (DTP), dengan besaran diskon sebesar 100 persen di bulan pertama. Artinya, pada tiga bulan pertama kebijakan ini berlaku, maka pada setiap pembelian mobil baru di bawah 1.500 cc akan digratiskan PPnBM-nya.
Untuk tiga bulan berikutnya, besaran diskon yang diberikan sebesar 70 persen, dan tiga bulan terakhir sebesar 50 persen.
Sebagai informasi, industri otomotif merupakan salah satu sektor manufaktur yang terkena dampak pandemi Covid-19 paling besar.
Seperti apa kriteria mobil baru yang dapat insentif pajak 0 persen ini? Simak di sini
2. Profil Sukanto Tanoto, Raja Sawit yang Beli Bekas Istana Raja Jerman
Nama Sukanto Tanoto jadi perbincangan publik Tanah Air sejak beberapa hari terakhir. Raja sawit yang masuk daftar orang terkaya di Indonesia ini disebut-sebut baru saja membeli properti mewah bekas istana Raja Jerman.
Mengutip dokumen yang dirilis kolaborasi jurnalis internasional dalam proyek OpenLux, nama Sukanto Tanoto dan anaknya Andre Tanoto, disebut-sebut dalam kepemilikan gelap gedung-gedung mewah di Jerman.
Dokumen tersebut mengungkap, pada 2019, Andre Tanoto membeli satu dari tiga gedung mewah rancangan arsitek kondang Frank O. Gehry di kota pusat perekonomian Düsseldorf, ibu kota negara bagian Nordrhein Westfalen (NRW).
Gedung tersebut dibeli seharga 50 juta euro (sekitar Rp 847 miliar). Tak lama kemudian, Tanoto Sukanto, membeli bekas istana Raja Ludwig di München.
Siapa Sukanto Tanoto hingga bisa beli bekas istana Raja Jerman tersebut? Baca di sini
3. Siap-siap, Ini Jadwal Pendaftaran dan Tes CPNS 2021
Rekrutmen calon pegawai negeri sipil Tahun Anggaran 2021 ( CPNS 2021) akan segera dibuka. Rencananya bulan depan pemerintah bakal menetapkan formasi CPNS 2021, setelah itu barulah jadwal pendaftaran dan seleksinya dibuka pada April 2021.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Tjahjo Kumolo dan Menteri Keuangan disebut telah menyetujui rencana kebutuhan ASN dalam tes CPNS 2021.
"Rencananya bulan Maret akan ditetapkan formasinya (formasi CPNS 2021), dan bulan April-Mei dibuka proses pendaftaran ( penerimaan CPNS 2021), dan Juni mulai dilakukan seleksi," ujar Plt Deputi SDM Aparatur Kementerian PAN-RB Teguh Widjinarko dikutip dari Kontan, Minggu (14/2/2021).
Saat ini Kementerian PAN-RB masih menunggu pertimbangan teknis berikutnya. Yakni pertimbangan teknis dari Badan Kepegawaian Negara ( BKN). Jika prosesnya lancar, pendaftaran CPNS 2021 bisa dibuka per April 2021.
Selengkapnya simak di sini
4. Kelola Toilet di Danau Toba, Luhut Gandeng Perusahaan Swiss
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menunjuk sebuah perusahaan bernama Mister Loo, mengelola toilet di kawasan wisata Danau Toba.
Mister Loo merupakan perusahaan startup asal Swiss yang bergerak di bidang sanitary toilet umum premium.
Luhut menyebut, hingga kini ada sekitar 25 toilet umum yang sudah dibangun sebagai hasil CSR (corporate social responsibility/CSR) perusahaan. Pengelolaan setelahnya diserahkan kepada Mister Loo.
"Ada 25 toilet yang dibangun di spot-spot turis di Toba, ini CSR dari beberapa perusahaan. Dan sekarang kita kontrakkan kepada namanya Mister Loo, yang punya organisasi secara internasional ngurus WC," kata Luhut melalui akun Instagram, Minggu (14/2/2021).
Apa alasan Luhut menyerahkan pengelolaan toilet ke perusahaan asing itu? Simak di sini
5. Bangun Movieland di Bogor, Hary Tanoe: Seperti Hollywood!
Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo buka-bukaan mengenai rencana pengembangan MNC Lido City, di kawasan Bogor, Jawa Barat.
Kini, pihaknya mulai membangun studio film dan drama seri outdoor bernama Movieland, hal ini ditandai dengan prosesi cut and fill yang digeber PT MNC Movieland Indonesia, di Lido, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (13/2/2021).
Movieland ini akan menjadi pusat industri film dan drama seri kelas dunia pertama di Indonesia. Karena itu pihaknya mengusung tagline The Most Integrated and One Stop Studios.
"Ini akan baik untuk ekonomi kreatif. Menciptakan wirausaha baru, menjadi tempat wisata bagi masyarakat Indonesia bahkan luar negeri, menciptakan devisa, menciptakan lapangan kerja, meningkatkan taraf hidup masyarakat," kata Hary Tanoesoedibjo melalui keterangan resminya, Minggu (14/2/2021).
Baca selengkapnya di sini
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMihwFodHRwczovL21vbmV5LmtvbXBhcy5jb20vcmVhZC8yMDIxLzAyLzE1LzA1MzYwMDcyNi8tcG9wdWxlci1tb25leS1rcml0ZXJpYS1tb2JpbC1iYXJ1LXlhbmctZGlrZW5haS1wYWphay0wLXBlcnNlbi1sdWh1dC10dW5qdWs_cGFnZT1hbGzSAYIBaHR0cHM6Ly9hbXAua29tcGFzLmNvbS9tb25leS9yZWFkLzIwMjEvMDIvMTUvMDUzNjAwNzI2Ly1wb3B1bGVyLW1vbmV5LWtyaXRlcmlhLW1vYmlsLWJhcnUteWFuZy1kaWtlbmFpLXBhamFrLTAtcGVyc2VuLWx1aHV0LXR1bmp1aw?oc=5
2021-02-14 22:36:00Z
CBMihwFodHRwczovL21vbmV5LmtvbXBhcy5jb20vcmVhZC8yMDIxLzAyLzE1LzA1MzYwMDcyNi8tcG9wdWxlci1tb25leS1rcml0ZXJpYS1tb2JpbC1iYXJ1LXlhbmctZGlrZW5haS1wYWphay0wLXBlcnNlbi1sdWh1dC10dW5qdWs_cGFnZT1hbGzSAYIBaHR0cHM6Ly9hbXAua29tcGFzLmNvbS9tb25leS9yZWFkLzIwMjEvMDIvMTUvMDUzNjAwNzI2Ly1wb3B1bGVyLW1vbmV5LWtyaXRlcmlhLW1vYmlsLWJhcnUteWFuZy1kaWtlbmFpLXBhamFrLTAtcGVyc2VuLWx1aHV0LXR1bmp1aw
Bagikan Berita Ini
0 Response to "[POPULER MONEY] Kriteria Mobil Baru yang Dikenai Pajak 0 Persen | Luhut Tunjuk Perusahaan Swiss Kelola Toilet - Kompas.com - Kompas.com"
Post a Comment