Search

Tanda Krisis Kripto Kian Nyata: Bursa FTX Bangkrut, Bitcoin Diramal Anjlok - detikFinance

Jakarta -

Tanda-tanda krisis pada aset kripto perlahan tampak. Hal itu di antaranya terlihat dari bangkrutnya bursa kripto FTX.

FTX merupakan salah satu bursa kripto terbesar di dunia. Bangkrutnya bursa kripto yang bermarkas di Bahama ini membuat kekayaan pemiliknya Sam Bankman-Fried seketika menguap.

Bangkrutnya bursa FTX diprediksi akan menular. Nilai aset kripto bitcoin diramal akan kembali anjlok.

Dikutip dari CNN, Selasa (15/11/2022), analis JP Morgan memperkirakan bitcoin akan turun sampai 25% dalam beberapa minggu mendatang. Hal itu sebagian karena dampak dari jatuhnya FTX yang menekan kripto.

Namun, ada penyebab lain yang membuat nilai kripto tertekan. Hal itu karena Bank Sentral Amerika Serikat (AS) atau Federal Reserve menaikkan suku bunga acuan.

Kemudian, Bank Sentral menyusutkan neracanya sejak Juni dengan mengeluarkan uang dari pasar keuangan untuk mendinginkan pasar. Langkah ini diambil untuk melawan inflasi. Kondisi ini berarti modal mengering, dan itu tidak hanya buruk untuk kripto tapi juga aset lainnya seperti saham.

Gambaran besarnya, saat ini adalah masa sulit bagi investor kripto. Nilai bitcoin yakni aset kripto terbesar telah turun lebih dari 75% menjadi US$ 15.984 sejak tahun yang lalu.

Aset kripto sendiri telah menikmati kucuran modal selama pandemi berkat kebijakan Federal Reserve. Bank sentral mempertahankan suku bunga mendekati nol dan menanamkan neraca bank-bank besar dengan uang tunai dengan membeli sejumlah besar obligasi dan aset lainnya. Namun hal itu tak lagi terjadi karena inflasi melonjak dan suku bunga naik.

Analis JP Morgan mengatakan kebijakan Fed akan menimbulkan hambatan besar pada ketersediaan uang tunai untuk investasi hingga tahun depan.

"Secara keseluruhan, perlambatan pertumbuhan uang global tampaknya akan berlanjut di tahun mendatang, dengan beberapa kemungkinan kontraksi di AS," tulis ahli strategi JPMorgan Nikolaos Panigirtzoglou dalam sebuah catatan.

Lebih sedikit uang berarti lebih banyak penghindaran risiko dan investor berhenti dari kripto. Sekarang platform aset digital lainnya seperti Solana juga menghadapi krisis uang tunai.

Simak juga Video: Main Kripto Ala Joko Crypto

[Gambas:Video 20detik]

(acd/dna)

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMidGh0dHBzOi8vZmluYW5jZS5kZXRpay5jb20vZmludGVjaC9kLTY0MDY4ODIvdGFuZGEta3Jpc2lzLWtyaXB0by1raWFuLW55YXRhLWJ1cnNhLWZ0eC1iYW5na3J1dC1iaXRjb2luLWRpcmFtYWwtYW5qbG9r0gEA?oc=5

2022-11-15 04:04:19Z
1643941167

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tanda Krisis Kripto Kian Nyata: Bursa FTX Bangkrut, Bitcoin Diramal Anjlok - detikFinance"

Post a Comment

Powered by Blogger.