Search

Ada Penyekatan Arus Balik di Jalan Layang MBZ dan Tol Japek, Catat Lokasinya - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk bersama pihak Kepolisian dan Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan bakal melakukan penutupan sementara di dua jalan tol Jabotabek arah Jakarta.

Kedua jalan tol itu yakni, Jalan Layang Mohamed Bin Zayed (MBZ) dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) KM 47B.

Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru Santoso mengatakan, perseroan mendukung penuh pelaksanaan penyekatan kendaraan arah Jabotabek di titik tersebut.

Dalam hal ini, Jasa Marga mendukung penyediaan lokasi, penempatan petugas untuk mengatur lalu lintas (lalin) hingga penempatan rambu-rambu agar kegiatan ini berjalan dengan lancar.

"Di titik ini, pihak Kepolisian akan melakukan pemeriksaan terhadap dokumen perjalanan sesuai dengan prosedur yang berlaku," ucap Heru dikutip dari siaran pers, Sabtu (15/05/2021).

Namun, titik penyekatan di KM 31A dan KM 46+500A Tol Japek dan Tol Layang MBZ arah Cikampek sudah dihentikan dan kini bisa dilalui oleh pengguna jalan tol.

Selain itu, untuk menekan penyebaran penularan Pandemi Covid-19, Jasa Marga bersama Satuan Petugas (Satgas) Covid-19 Daerah juga mendukung pelaksanaan random check antigen di sejumlah lokasi di jalan tol.

Proses screening dilakukan secara acak untuk kendaraan dengan plat nomor di luar wilayah aglomerasi.

Dalam pelaksanaannya, Jasa Marga menyediakan lokasi dan kelengkapan posko serta berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk pengaturan lalu lintas (lalin).

Baca juga: Jalan Layang MBZ Ditutup Sementara 13 Hari, Pengendara Tak Bisa Lewat 8 Akses Ini

Sementara untuk peralatan tes, petugas medis, hingga ambulans disediakan oleh Satgas Covid-19 daerah atau Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat.

Apabila pengguna jalan terinfikasi positif Covid-19, maka akan diamankan oleh Satgas Covid-19 Daerah dengan ambulans ke Rumah Sakit Rujukan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP).

Beberapa lokasi rapid tes antigen di Jalan Tol Jasa Marga Group yang sudah berjalan di antaranya KM 47B Jalan Tol Japek dan Rest Area KM 38B Jalan Tol Jagorawi.

Kemudian, Rest Area KM 149B dan KM 125B Jalan Tol Padaleunyi, Rest Area KM 97B dan KM 72B Jalan Tol Cipularang, Gerbang Tol (GT) Kalikangkung dan Rest Area KM 360B Jalan Tol Batang-Semarang, serta Gerbang Tol (GT) Ngawi dan Rest Area KM 519B Jalan Tol Solo-Ngawi.

Selain upaya dalam melakukan pengendalian transportasi, Jasa Marga bersama Indonesia Flying Club (IFC) masih terus melakukan pemantauan melalui udara pada 16-17 Mei 2021.

Pemantauan ini terintegrasi dengan Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk mendapatkan sumber informasi secara real time, cepat, serta efisien.

Dengan adanya sejumlah titik lokasi penyekatan dan random test antigen di Jalan Tol Jasa Marga Group, Heru meminta pengguna jalan untuk mengatur perjalanannya agar tidak pulang bersama-sama pada Sabtu (15/05/2021) hingga Minggu (16/05/2021).

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMihAFodHRwczovL3d3dy5rb21wYXMuY29tL3Byb3BlcnRpL3JlYWQvMjAyMS8wNS8xNS8yMTE1MzExMjEvYWRhLXBlbnlla2F0YW4tYXJ1cy1iYWxpay1kaS1qYWxhbi1sYXlhbmctbWJ6LWRhbi10b2wtamFwZWstY2F0YXQ_cGFnZT1hbGzSAXtodHRwczovL2FtcC5rb21wYXMuY29tL3Byb3BlcnRpL3JlYWQvMjAyMS8wNS8xNS8yMTE1MzExMjEvYWRhLXBlbnlla2F0YW4tYXJ1cy1iYWxpay1kaS1qYWxhbi1sYXlhbmctbWJ6LWRhbi10b2wtamFwZWstY2F0YXQ?oc=5

2021-05-15 14:15:00Z
CBMihAFodHRwczovL3d3dy5rb21wYXMuY29tL3Byb3BlcnRpL3JlYWQvMjAyMS8wNS8xNS8yMTE1MzExMjEvYWRhLXBlbnlla2F0YW4tYXJ1cy1iYWxpay1kaS1qYWxhbi1sYXlhbmctbWJ6LWRhbi10b2wtamFwZWstY2F0YXQ_cGFnZT1hbGzSAXtodHRwczovL2FtcC5rb21wYXMuY29tL3Byb3BlcnRpL3JlYWQvMjAyMS8wNS8xNS8yMTE1MzExMjEvYWRhLXBlbnlla2F0YW4tYXJ1cy1iYWxpay1kaS1qYWxhbi1sYXlhbmctbWJ6LWRhbi10b2wtamFwZWstY2F0YXQ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ada Penyekatan Arus Balik di Jalan Layang MBZ dan Tol Japek, Catat Lokasinya - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.