KOMPAS.com – Jaringan 5G secara resmi diluncurkan secara terbatas di Indonesia pada Kamis (27/5/2021).
Operator pertama yang menyediakan layanan jaringan 5G di Indonesia adalah Telkomsel setelah mengantongi Surat Keterangan Laik Operasi (SKLO) 5G dari Kementerian Komunikasi dan Informatika.
“Saya bangga Telkomsel berhasil menjadi operator seluler pertama yang meluncurkan jaringan 5G secara komersial di Indonesia. Kehadirannya akan menjadi game-changer terhadap transformasi digital di Tanah Air, termasuk dalam hal penguasaan teknologi di dalam negeri, serta menjadi kunci pengembangan daya saing usaha dan kemajuan bangsa,” ujar Menteri BUMN RI Erick Thohir seperti dalam rilis yang diterima Kompas.com, Kamis (27/5/2021).
Baca juga: Jaringan 5G Diluncurkan di Indonesia, Simak Keunggulan dan Kekurangannya...
Untuk tahap pertama, sudah ada sejumlah titik yang bisa menikmati jaringan 5G Telkomsel, yakni:
- Telkomsel Smart Office (Jakarta)
- Di beberapa titik tertentu di enam area residensial di DKI Jakarta (Kelapa Gading Jakarta, Pondok Indah, Pantai Indah Kapuk, Bumi Serpong Damai, Widya Chandra, dan Alam Sutera)
- GraPARI Bandara Soekarno Hatta
- GraPARI Pemuda Surabaya
- GraPARI Pettarani Makassar
- GraPARI Renon Bali
- GraPARI Batam Center
- GraPARI Telkom Group Medan
- GraPARI Solo
- Kantor Balai Kota Solo
- GraPARI Balikpapan
- Telkom University (Bandung)
- Institut Teknologi Bandung
Baca juga: Ramai Penipuan Modus Minta Kode OTP, Ini Cara Antisipasi dari Telkomsel
Terima kasih telah membaca Kompas.com.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Kendati demikian, saat ini tidak semua posel 5G di pasaran bisa menikmati jaringan 5 G di Indonesia.
Mengutip pemberitaan Kompas.com, 28 Mei 2021, hal ini dikarenakan pita (band) yang dipakai masing-masing perangkat belum tentu kompatibel dengan pita yang dipakai operator seluler Indonesia untuk menggelar 5G.
Sementara ini, layanan 5G Telkomsel menggunakan band n40 di frekuensi 2,3 GHz.
Oleh karena itu, kriteria yang harus dipenuhi sebuah perangkat agar bisa menggunakan jaringan 5G telkomsel adalah mendukung band n40.
Baca juga: Hari Terakhir, Ini Cara Dapatkan Kuota Gratis Kemendikbud untuk Pelanggan Telkomsel, Axis, dan XL
Adapun dalam keterangan resminya, Telkomsel mengatakan perangkat yang mendukung layanan 5G harus memiliki teknologi 5G NSA.
“Perangkat yang mendukung layanan Telkomsel 5G adalah perangkat dengan kemampuan teknologi 5G NSA (non-standalone) pada frekuensi 2300 MHz,” kata Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com (27/5/2021).
Adapun ponsel yang saat ini mendukung penggunaan layanan 5G Telkomesel di antaranya yakni:
1. Oppo Reno 5 5G
Oppo Renno5 5G adalah salah satu ponsel yang bisa menikmati jaringan 5G dari Telkomsel.
Adapun spesifikasi dari ponsel ini melansir dari Kompas.com (26/3/2021) yakni sebagai berikut:
- Dimensi: 172 gram (Starry Black), 180 gram (Galactic Silver) 159.1 X 73.4 X 7.9 mm
- Layar: 6,4 inci AMOLED, Single Punch-hole Display, rasio aspek 20:9 Resolusi FHD Plus (2400×1080), PPI: 410 Refresh rate 90 Hz, touch sampling rate hingga 180 Hz
- Kamera belakang: 64MP kamera utama (F1.7) 8MP Ultra Wide-angle (F2.2) 2MP makro (F2.4) 2MP mono (F2.4)
- Kamera depan: 32 MP
- System-on-chip: Snapdragon 765G 7nm process Octa-core CPU up to 2.4 GHz
- RAM: 8GB
- Memori internal: 128Gb ROM (tanpa microSD)
- Sistem operasi: Android 11+ColorOS 11.1
- Baterai: 4300 mAh 65W SuperVOOC 2.0
- Harga: Rp 6.999.000
Baca juga: Ramai soal Anak Disebut Meninggal akibat Radiasi Ponsel, Ini Penjelasan Medisnya...
2. Huawei Mate 40 Pro
Huawei Mate 40 Pro juga menjadi salah satu ponsel yang bisa digunakan untuk mengakses jaringan 5G Telkomsel.
Huawei Mate 40 Pro memiliki dimensi panjang 162,9 mm, lebar 75,5 mm dan tebal 9,1 mm.
Melansir dari laman resminya, ponsel ini memiliki berat sekitar 212 g termasuk baterai.
Huawei Mate 40 Pro memiliki layar OLED Horizon Display berukuran sedikit lebih besar, yakni 6,76 inci (2.772 x 1.344 piksel, 18,5:9) serta mendukung refresh rate 90 Hz, touch sampling rate 240 Hz, dan HDR10+.
Baca juga: Cara Cek IMEI jika Akan Membeli Ponsel Baru Maupun Bekas
Adapun prosesor Mate 40 Pro mengandalkan chip Kirin 9000 (5 nm) dengan 5G yang dipadu dengan RAM 8 GB dan media internal 256 GB.
Ponsel ini dilengkapi dengan kamera belakang 50 MP Ultra Vision, Kamera Cine 20 MP dan Kamera telephoto 12 MP.
Sementara kamera depan adalah kamera dengan resolusi13 MP kamera selfie ultra vision (f/2.4).
Baterai Mate 40 Pro berkapasitas sedikit lebih besar di angka 4.400 mAh, dan sudah mendukung fast charging (66 W), wireless fast charging (50 W), dan reverse wireless charging (5 W).
Baca juga: 3 Tips Menghemat Kuota Internet di Ponsel
3. Vivo X60
Pobnsel Vivo X60 juga menjadi salah satu ponsel yang bisa digunakan untuk menikmati jaringan 5G Telkomsel di tahap awal.
Melansir pemberitaan Kompas.com, 9 April 2021, Vivo X60 memiliki layar AMOLED seluas 6,56 inci dengan refresh rate 120 Hz dan touch sampling rate 240 Hz serta kaca pelindung Gorila Glass 6.
Kamera depan merupakan kamera dengan resolusi 32 MP sedangkan bagian belakang dilengkapi kamera 48 MP (f/1.79, OIS), kamera ultrawide 13 MP (f/2.2, 2,5 cm Super Macro) dan kamera portrait 13 MP (f/2.46, 2X optical zoom).
Vivo X60 menggunakan chip Qualcom Snapdragon 870 5G dengan RAM 8GB dengan media penyimpanan sebesar 128 GB dan baterai 4.300 mAH dan fast charging 33 watt.
Harga posel Vivo X60 yakni sekitar Rp 8 juta
Baca juga: Berkaca dari Kasus Mumtaz Rais, Bagaimana Larangan Penggunaan Ponsel di Pesawat?
4. Vivo X60 Pro
Seri Vivo X60 Pro juga bisa digunakan untuk mengakses jaringan 5 G Telkomsel.
Adapun Vivo X60 Pro memiliki spesifikasi mirip dengan Vivo X60 namun terdapat sejumlah perbedaan.
Yakni pada kamera belakang memiliki aperture lebih besar (f/1.48) dan dilengkapi dengan teknologi Gimbal Stabilization 2.0.
Vivo X60 Pro juga dilengkapi dengan tambahan kamera belakang keempat beresolusi 8 MP yang dipasangkan dengan lensa telephoto periskop berjangkauan zoom optis 5X.
Selain itu ponsel memiliki kapasitas RAM lebih besar yakni 12 GB dan 256 GB untuk media penyimpanan internal.
Baca juga: Viral, Scan Negatif Film Kini Lebih Mudah Pakai Aplikasi di Ponsel
Mitra device lain
Dalam rilis resminya, Telkomsel juga mengatakan pihaknya akan menghadirkan mitra device yang lebih bervariasi untuk pelanggan Telkomsel.
Variasi tersebut termasuk dengan Apple maupun Samsung.
Adapun pada tahap awal ini, pelanggan perlu melakukan proses penyesuaian di perangkat lunak/software smartphone agar smartphone tersebut dapat terhubung dengan layanan Telkomsel 5G, yang mana prosedurnya akan disediakan oleh masing-masing produsen smartphone.
Baca juga: Kuota Gratis Kemendikbud, Berikut Cara Mendapatkan untuk Pelanggan Telkomsel
Bagi pelanggan yang ingin menikmati layanan Telkomsel 5G, terlebih dahulu harus memastikan beberapa hal berikut:
- Menggunakan kartu bertipe uSIM (kartu SIM 4G)
- Berada di lokasi yang sudah terlayani jaringan Telkomsel 5G
- Menggunakan perangkat smartphone yang telah mendukung jaringan dan layanan Telkomsel 5G, serta memastikan fitur 5G sudah aktif pada perangkat tersebut
- Memastikan nomor ponselnya telah aktif fitur 5G
Saat ini nomor ponsel sejumlah pelanggan telah diaktifkan fitur 5G secara langsung yang prosesnya dilakukan secara bertahap.
Pelanggan juga dapat mengunjungi www.telkomsel.com/5G untuk mengisi form registrasi aktivasi fitur 5G untuk nomor ponselnya dan memberikan aspirasi sebagai bahan pertimbangan pengembangan jaringan Telkomsel 5G.
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiamh0dHBzOi8vd3d3LmtvbXBhcy5jb20vdHJlbi9yZWFkLzIwMjEvMDUvMzAvMDkwNTAwODY1L2RhZnRhci1wb25zZWwteWFuZy1iaXNhLWd1bmFrYW4tamFyaW5nYW4tNWc_cGFnZT1hbGzSAWFodHRwczovL2FtcC5rb21wYXMuY29tL3RyZW4vcmVhZC8yMDIxLzA1LzMwLzA5MDUwMDg2NS9kYWZ0YXItcG9uc2VsLXlhbmctYmlzYS1ndW5ha2FuLWphcmluZ2FuLTVn?oc=5
2021-05-30 02:05:00Z
52782788124159
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Daftar Ponsel yang Bisa Gunakan Jaringan 5G - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment