All New Toyota Avanza dan Toyota New Veloz memiliki bentuk fisik yang nampak serupa. Tapi, ternyata kedua mobil tersebut memiliki karakteristik yang cukup berbeda.
Dalam hal bentuk fisik, All New Avanza dan New Veloz memiliki konstruksi yang identik. Hanya saja, ada sejumlah ornamen eksterior dan fitur-fitur pendukung yang berbeda antara dua saudara ini.
Sebagai contoh, All New Avanza dipasangkan velg berukuran 16 inci, sedangkan New Veloz tampil dengan kaki lebih jenjang berkat velg 17 inci. Bentuk fascia keduanya juga cukup berbeda. All New Avanza memiliki grill besar mirip seperti Toyota Raize, sedangkan New Veloz memiliki grill bertekstur honey comb mirip seperti Corolla Cross.
Toyota All New Veloz Foto: Dok. Toyota-Astra Motor |
Secara fitur modern, keduanya sama-sama hadir dengan opsi Toyota Safety Sense (TSS), mencakup Pre-Collision Warning and Pre-Collision Braking, Pedal Missoperation Control, Lane Departure Warning and Lane Departure Prevention, serta Front Departure Alert. Pada New Veloz, terdapat fitur premium seperti wireless charger di konsol tengah serta menggunakan electric parking brake with brake hold.
Dari segi rentang harga, New Veloz dipatok lebih mahal, dengan kisaran Rp 251,2-Rp 291,5 juta (OTR Jakarta), sedangkan All New Avanza dibanderol mulai Rp 206,2 juta sampai Rp 264,4 juta (OTR Jakarta).
Selain perbedaan fisik dan rentang harga, All New Toyota Avanza dan All New Veloz memiliki karakteristik yang berbeda. Disampaikan Head of Media Relation PT Toyota Astra Motor (TAM) Dimas Aska, All New Avanza memiliki karakter sebagai mobil multifungsi yang dapat diandalkan untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari membawa penumpang, membawa barang, dan lainnya.
Sementara itu, Veloz hadir sebagai mobil harian yang nyaman, sekaligus mendukung gaya hidup penggunanya. Hal itu ditandai dengan bentuk Veloz yang stylish dan mewah, serta fitur yang lebih lengkap dari All New Avanza.
Toyota All New Veloz Foto: Dok. Toyota-Astra Motor |
Dimas menjabarkan transformasi All New Avanza dan Veloz didorong oleh perubahan tren dan kebutuhan konsumen saat ini. Menurutnya, saat kali pertama diluncurkan tahun 2003 silam, Avanza hadir sebagai kendaraan fungsional yang tangguh, lalu di tahun 2012 bertansformasi menjadi lebih bergaya. Kini, dengan model barunya, All New Avanza dan New Veloz memiliki tampilan yang menawan sekaligus nyaman dan tangguh untuk diandalkan dalam berbagai kebutuhan.
"Perubahan ini terjadi karena memang kondisinya sudah berbeda dari pertama kali kita perkenalkan Avanza di tahun 2003, kebutuhannya sudah berbeda, kondisi jalanannya pun sudah berbeda, dan kebiasaan masyarakatnya sudah berbeda jadi disesuaikan dengan kondisi yang sekarang," papar Dimas.
Ia menambahkan kehadiran dua model baru ini membuat konsumen memiliki pilihan mobil MPV yang lebih luas. Keduanya memiliki karakteristik dan keunggulannya tersendiri, tinggal konsumen menyesuaikan kebutuhan mereka.
"Meskipun platformnya sama, tapi secara fitur cukup jauh berbeda. Di Veloz bahkan beberapa fiturnya dia sudah ikut mobil-mobilnya lebih tinggi. Di Avanzanya pun tetap beberapa fitur dimasukin, tapi karena kebutuhan fungsi jadi ada perbedaan development yang nyata," jelas Dimas.
PT TAM menghadirkan All New Toyota Avanza dan All New Veloz di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show. Selain dua produk baru tersebut, Toyota juga menampilkan jajaran produk lengkapnya, termasuk lini mobil sport besutan Gazoo Racing, seperti GR Supra dan GR Yaris. Ada pula mobil-mobil elektrik andalan Toyota, seperti Prius Hybrid, Corolla Cross Hybrid, dan lainnya.
"Di GIIAS kali ini agak sedikit berbeda, karena bersamaan dengan perayaan 50 tahun Toyota di Indonesia. Untuk itu booth di GIIAS kita bikin sedikit berbeda, ada suasana ulang tahunnya. Tapi yang paling penting adalah semua pengunjung yang datang ke GIIAS bisa melihat produk Toyota yang lengkap," tutur Dimas.
(ega/din)https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiZGh0dHBzOi8vb3RvLmRldGlrLmNvbS9tb2JpbC9kLTU4MTkyMDcvYnVrYW4tc2F1ZGFyYS1rZW1iYXItaW5pLWJlZGEtYWxsLW5ldy10b3lvdGEtYXZhbnphLS1uZXctdmVsb3rSAWhodHRwczovL290by5kZXRpay5jb20vbW9iaWwvZC01ODE5MjA3L2J1a2FuLXNhdWRhcmEta2VtYmFyLWluaS1iZWRhLWFsbC1uZXctdG95b3RhLWF2YW56YS0tbmV3LXZlbG96L2FtcA?oc=5
2021-11-20 01:14:54Z
1132482885
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bukan Saudara Kembar, Ini Beda All New Toyota Avanza & New Veloz - Detikcom"
Post a Comment