Search

12 Ribu Karyawan Google Di-PHK, Segini Jumlah Pesangonnya - detikInet

Jakarta -

Induk Google, Alphabet, telah mengumumkan PHK massal, di mana 12 ribu karyawan kena dampak. Berapa pesangon yang akan mereka dapatkan?

Sundar Pichai, CEO Google dan Alphabet, mengatakan dalam email yang dikirim ke pegawai bahwa mereka bakal segera melakukan PHK di AS. Di negara lain, prosesnya akan memakan waktu lebih lama lantaran undang-undang dan aturan setempat.

"Saya punya berita sukar untuk dibagikan. Kami telah memutuskan mengurangi sekitar 12.000 pegawai. Kami telah mengirim email terpisah kepada karyawan di AS yang terdampak. Di negara lain, proses ini akan memakan waktu lebih lama karena undang-undang dan praktik setempat," tulis Pichai.

"Ini berarti mengucapkan selamat tinggal pada beberapa orang sangat berbakat yang telah bekerja keras. Saya sangat menyesal untuk itu. Fakta bahwa perubahan ini akan memengaruhi kehidupan karyawan Google sangat membebani saya, dan saya bertanggung jawab penuh atas keputusan yang membawa kita ke sini," tambah dia.

Pichai pun merinci jumlah pesangon yang diberikan. Berikut yang akan diperoleh karyawan yang kena PHK:

Alphabet akan membayar karyawan selama periode pemberitahuan (minimum 60 hari).

Alphabet akan memberi paket pesangon mulai dari gaji 16 minggu ditambah dua minggu untuk setiap tahun tambahan di Google, dan mempercepat pencairan jatah saham.

Alphabet akan membayar bonus 2022 dan sisa cuti.

Alphabet akan memberikan perawatan kesehatan selama 6 bulan, layanan penempatan kerja, dan dukungan imigrasi bagi mereka yang terkena dampak.

Di luar AS, Alphabet akan mendukung karyawan sesuai dengan praktik setempat.

Diberitakan sebelumnya, Google PHK 12.000 karyawan itu setara setara dengan 6% total karyawan di seluruh dunia.

Pichai itu menambahkan kecerdasan buatan (AI) akan menjadi salah satu prioritas penting perusahaan ke depannya. Saat ini Google memang sedang ketinggalan di sektor AI, terutama di tengah popularitas OpenAI dengan chatbot ChatGPT.

Bos raksasa mesin internet ini mengatakan Alphabet akan memberikan pesangon untuk 16 minggu kepada karyawan di Amerika Serikat yang terdampak PHK, dan tunjangan kesehatan selama enam bulan.

Simak Video "Google Pangkas 6% Karyawan Secara Global"
[Gambas:Video 20detik]
(fyk/agt)

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiYmh0dHBzOi8vaW5ldC5kZXRpay5jb20vYnVzaW5lc3MvZC02NTI3NTEyLzEyLXJpYnUta2FyeWF3YW4tZ29vZ2xlLWRpLXBoay1zZWdpbmktanVtbGFoLXBlc2FuZ29ubnlh0gFmaHR0cHM6Ly9pbmV0LmRldGlrLmNvbS9idXNpbmVzcy9kLTY1Mjc1MTIvMTItcmlidS1rYXJ5YXdhbi1nb29nbGUtZGktcGhrLXNlZ2luaS1qdW1sYWgtcGVzYW5nb25ueWEvYW1w?oc=5

2023-01-21 07:34:35Z
1737567223

Bagikan Berita Ini

0 Response to "12 Ribu Karyawan Google Di-PHK, Segini Jumlah Pesangonnya - detikInet"

Post a Comment

Powered by Blogger.