Mengawali tahun 2023, sejumlah badan usaha pengelola Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) melakukan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang mereka jual.
Pantauan detikcom ke sejumlah SPBU berbagai merek di Jakarta dan sekitarnya, terpantau ada sejumlah SPBU yang melaporkan adanya penurunan harga BBM.
Namun, ada beberapa SPBU yang memilih untuk mempertahankan harga BBM yang mereka jual di awal tahun.
Adapun rincian harga BBM yang dijual di sejumlah SPBU adalah sebagai berikut:
BP
1. BP 90 menjadi Rp 12.950,- (harga sebelumnya: Rp 14.050)
2. BP 92 menjadi Rp 13.030,- (harga sebelumnya Rp 14.150)
3. BP 95 menjadi Rp 13.500,- (harga sebelumnya Rp 14.700),
4. BP Ultimate menjadi Rp 13.810,- (harga sebelumnya Rp 15.100,-)
5. BP Diesel menjadi Rp 16.310,- (harga sebelumnya Rp.18.660).
Pertamina
1. Pertalite (RON 90): Rp 10.000 per liter
2. Pertamax (RON 92): Rp 13.900 per liter
3. Pertamax Turbo (RON 98): Rp 15.200 per liter
4. Pertamina Dex (CN 53): Rp 18.800 per liter
5. BioSolar: Rp 6.800 per liter
Shell
1. Shell Super RON 92: Rp 14.180 per liter
2. Shell V-Power RON 95: Rp 15.100 per liter
3. Shell V-Power Nitro+ RON 98: Rp 15.530 per liter
4. Shell V-Power Diesel: Rp 19.180 per liter
Lihat juga video 'Solar di Bali Langka, Sopir Truk Harus Antre Berjam-jam!':
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiYWh0dHBzOi8vZmluYW5jZS5kZXRpay5jb20vZW5lcmdpL2QtNjQ5MzYxMi90YWh1bi1iYXJ1LWJibS1kaS1zcGJ1LWJwLXR1cnVuLWhhcmdhLXlhbmctbGFpbi1naW1hbmHSAWVodHRwczovL2ZpbmFuY2UuZGV0aWsuY29tL2VuZXJnaS9kLTY0OTM2MTIvdGFodW4tYmFydS1iYm0tZGktc3BidS1icC10dXJ1bi1oYXJnYS15YW5nLWxhaW4tZ2ltYW5hL2FtcA?oc=5
2023-01-02 02:47:30Z
1713910168
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tahun Baru BBM di SPBU BP Turun Harga, yang Lain Gimana? - detikFinance"
Post a Comment