Search

IHSG Rontok Gara-gara Dikepung Sentimen Negatif - Investor.ID

JAKARTA, investor.id – IHSG keok setelah melemah 45,11 poin (0,62%) ke level 7.197,6 pada penutupan sesi I, Rabu (17/1/2024). Pilarmas Investindo Sekuritas menyebut IHSG hari ini rontok gara-gara dikepung sentimen negatif, baik dari eksternal maupun dalam negeri.   

Pilarmas menjelaskan, IHSG rontok seiring dengan pelemahan indeks saham Asia. Hal itu tampaknya dipengaruhi sikap pelaku pasar yang  menurunkan ekspektasi akan penurunan suku bunga Bank Sentral Amerika Serikat (AS) waktu dekat. Hal ini seiring dengan pernyataan Gubernur The Fed, Christopher Waller yang mengatakan The Fed tidak bisa terburu-buru menurunkan suku bunga.

“Hal itu mendorong kenaikan imbal hasil obligasi AS 10 tahun naik 11,9 basis poin menjadi 4,0695% dan juga yield obligasi di Eropa berfluktuasi karena para pejabat Bank Sentral Eropa mempertahankan ketidakpastian mengenai waktu penurunan suku bunga,” tulis Pilarmas dalam risetnya, Rabu (17/1/2024).

Advertisement

Sementara itu, Pilarmas menambahkan, rilis data pertumbuhan ekonomi China, National Bureau of Statistics China pada Kuartal IV tumbuh sebesar 1% sesuai dengan ekspektasi pasar namun tidak sebesar kenaikan 1,3% pada kuartal III. Pasar memandang bahwa pertumbuhan tersebut tumbuh melambat meskipun pertumbuhan kuartal keempat yang lebih lemah dari perkiraan.

“Hal ini seiring dengan dampak pemerintah China masih berjuang melawan krisis properti yang melumpuhkan, lesunya konsumsi dan gejolak global,” tambah Pilarmas.

Namun demikian, Pilarmas menyebut, secara setahun penuh melebihi target pemerintah dimana perekonomian China  tumbuh 5,2% tahun 2023. Namun demikian, Biro Statistik China memberikan catatan bahwa pembangunan ekonomi masih menghadapi beberapa kesulitan dan tantangan seiring.

Editor: Indah Handayani (indah.handayani26@gmail.com)

IDTV Link
LIVE STREAMING

Saksikan tayangan informasi serta analisis ekonomi, keuangan, dan pasar modal di IDTV

Dapatkan info hot pilihan seputar ekonomi, keuangan, dan pasar modal dengan bergabung di channel Telegram "Official Investor.ID". Lebih praktis, cepat, dan interaktif. Caranya klik link https://t.me/+oCMJPFzpWeg0OGZl, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS

BAGIKAN

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/rss/articles/CBMiUGh0dHBzOi8vaW52ZXN0b3IuaWQvbWFya2V0LzM1MTI2OS9paHNnLXJvbnRvay1nYXJhZ2FyYS1kaWtlcHVuZy1zZW50aW1lbi1uZWdhdGlm0gEA?oc=5

2024-01-17 06:03:00Z
CBMiUGh0dHBzOi8vaW52ZXN0b3IuaWQvbWFya2V0LzM1MTI2OS9paHNnLXJvbnRvay1nYXJhZ2FyYS1kaWtlcHVuZy1zZW50aW1lbi1uZWdhdGlm0gEA

Bagikan Berita Ini

0 Response to "IHSG Rontok Gara-gara Dikepung Sentimen Negatif - Investor.ID"

Post a Comment

Powered by Blogger.