Liputan6.com, Jakarta - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan jadwal pelantikan Direktur Jenderal (Dirjen) Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu) yang baru akan dilakukan esok hari, Jumat (1/11). Sebelumnya, Kementerian Keuangan sendiri telah menjadwalkan pada Kamis ini.
"Besok pagi," kata Sri Mulyani ditemui di Jakarta, Kamis (31/10)
Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi (KLI) Kementerian Keuangan, Nufransa Wira Sakti mengatakan alasan bergesernya jadwal pelantikan dikarenakan ada agenda lain yang harus dihadiri oleh Sri Mulyani. Di mana, Presiden Joko Widodo akan menggelar rapat terbatas (ratas) kabinet di Istana Kepresidenan.
"Pelantikan Dirjen Pajak ditunda jadi besok pagi. (Karena) Menkeu ada agenda ratas di Istana," kata dia, melalui pesan singkatnya.
Seperti diketahui, masa jabatan Robert Pakpahan sebagai Dirjen Pajak berakhir pada hari ini karena telah memasuki masa pensiun. Robert sebelumnya dilantik menjadi Dirjen Pajak pada 30 November 2017 lalu.
Reporter: Dwi Aditya Putra
Sumber: Merdeka.com
* Dapatkan pulsa gratis senilai jutaan rupiah dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS
Kandidat Dirjen Pajak Pengganti Robert Pakpahan
Berdasarkan informasi yang beredar, ada sejumlah nama yang digadang-gadang bakal menggantikan Robert. Diantaranya Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Luky Alfirman dan Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan Astera Primanto Bhakti, serta Staf Ahli Menteri Keuangan Bidang Kepatuhan Pajak Suryo Utomo.
Namun dari nama-nama tersebut, pada akhirnya mengerucut kepada Suryo Utomo yang menjadi kandidat terkuat mengisi jabatan Dirjen Pajak.
Sri Mulyani sendiri mengakui telah memegang nama calon Dirjen Pajak, dia hanya menekankan akan mengumumkannya saat pelantikan.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sri Mulyani Bakal Lantik Dirjen Pajak Besok Pagi"
Post a Comment