Search

Acara IMF-Bank Dunia Tetap Jalan Meski Ada Bencana, Kenapa?

Presiden Joko Widodo menegaskan jika Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group di Bali akan menguntungkan pariwisata Indonesia. Untuk itu, persiapan maksimal sudah dilakukan.

"Di annual meeting sebesar itu, 15.000 (orang) akan datang. Dan menjadi rebutan semua negara. Karena meeting seperti itu pasti memiliki dampak paling tidak memberikan citra yang baik terhadap negara yang dipakai untuk pertemuan itu," kata Presiden di Universitas Sumatera Utara, Senin, 8 Oktober 2018.

Presiden Jokowi juga meluruskan pandangan sejumlah pihak terkait anggaran. Menurutnya, sebagian besar anggaran yang dialokasikan justru digunakan untuk perbaikan dan menunjang infrastruktur di Bali selaku tuan rumah. Yang pada akhirnya perbaikan dan peningkatan infrastruktur tersebut akan dinikmati sendiri oleh masyarakat Bali dan Indonesia.

"Anggaran itu dipakai untuk memperluas apron di Bandara Bali, membuat terowongan di persimpangan yang ada di Bali sehingga tidak macet. Artinya setelah acara akan kita gunakan terus. Bukan sesuatu yang hilang," ujarnya.

Selain itu, dengan hadirnya para partisipan yang dalam laporan terakhir bahkan telah mencapai kurang lebih 34 ribu orang diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisata dan devisa yang akan masuk.

"Kita harapkan ini justru akan memperkuat promosi kita untuk tempat-tempat wisata yang ada di Indonesia. Saya kira arahnya ke sana," ucap Presiden.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Managing Director IMF Christine Lagarde melihat perkembangan pembangunan hunian sementara para korban gempa di Lombok Barat.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3663748/acara-imf-bank-dunia-tetap-jalan-meski-ada-bencana-kenapa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Acara IMF-Bank Dunia Tetap Jalan Meski Ada Bencana, Kenapa?"

Post a Comment

Powered by Blogger.