Search

Tangisan Ibu-Ibu Dapat Terdengar, Emas Antam Tumbang! - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia-Harga emas Antam sepekan ini anjlok parah mengekor harga emas dunia pada perdagangan pekan ini yang anjlok parah 3,25% ke level US$ 1.888,03/troy ons, kembali diperdagangkan jatuh di bawah level psikologisnya US$ 1.900/troy ons.

Pada perdagangan hari ini Sabtu (14/11/20) sendiri emas Antam ukuran 1 gram yang lumrah dijadikan acuan naik Rp 7.000 setelah terkoreksi parah 3 hari berturut-turut dan menutup pekan ini dengan koreksi 1,89% ke level harga Rp 985.000/gram.


Anjloknya harga emas Antam terjadi setelah pada hari Selasa (10/11/20) sebesar 3,38% dalam sehari ke level harga Rp 972.000/gram mengekor harga emas di pasar spot yang runtuh sehari sebelumnya.

Keruntuhan harga emas di pasar spot dalam semalam terjadi pada awal pekan yakni pada hari Senin (9/11/20) dimana harga Logam Mulia di arena spot ambruk dari level US$ 1.951/troy ons ke level US$ 1.861/troy ons atau penurunan 4,6% dalam sehari.

Penyebab ambruknya harga emas akibat Chairman & CEO Pfizer Albert Bourla yang mengatakan perkembangan terakhir vaksin corona menjadi hari yang indah bagi ilmu pengetahuan dan kemanusiaan. Efikasi final dari vaksin tersebut dikatakan aman.

"Hasil pertama dari uji klinis fase tiga uji vaksin mengindikasikan kemampuan vaksin kami untuk mencegah Covid-19," ujar Bourla dalam pernyataannya, sebagaimana dilansir CNBC International.

"Dengan berita hari ini kami sudah makin dekat untuk menyediakan vaksin kepada masyarakat di seluruh dunia, dan diharapkan bisa membantu mengakhiri krisis kesehatan dunia," ungkap Bourla.

Kedua perusahaan tersebut berencana untuk mengajukan penggunaan darurat vaksin kepada Food and Drug Administration (FDA) AS pada pekan ketiga November 2020.

Kabar tersebut memunculkan harapan hidup akan segera kembali normal, roda bisnis perlahan kembali berputar, dan perekonomian segera bangkit.

Apabila roda ekonomi berputar kembali normal maka instrumen investasi yang paling diuntungkan adalah saham dimana laba perusahaan akan kembali meningkat dan memberikan return yang baik kepada para investor.

Maka dari itu pula instrumen investasi yang paling dirugikan adalah emas yang merupakan investasi lindung nilai alias safe haven dimana apabila prospek investasi saham turun maka investor memindahkan asetnya ke emas, begitu pula sebaliknya ketika prospek saham cerah, tak ayal harga Logam Kuning ambruk.

Sementara pada perdagangan hari ini, Sabtu (14/11/2020) harga emas Antam naik Rp 7.000/gram ke posisiRp 985.000/gram dari posisi harga hariJumat setelah sebelumnya terkoreksi parah 3 hari beruntun.

Sementara untuk harga emas Antam ukuran 100 gram hari ini yang lumrah dijadikan acuan transaksi secara umum berada di posisi Rp 92,71 juta.

Nasib serupa juga dialami oleh harga emas batangan yang dijual di Pegadaian pekan iniyang hanya terkapar sejak awal pekan. Hal ini seiring dengan harga emas dunia dan emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk atau yang biasa disebut emas Antam yang terkoreksi parah.

Pegadaian juga menjual 3 jenis emas Antam tetapi memang harganya berbeda-beda dengan emas Antam yang dijual di situs logammulia.com.

Berdasarkan situs resmi Pegadaian, Harga emas Antam retro mengalami penurunan dari level awal pekan. Emas Antam retro 1 gram hari ini dibanderol Rp 908.000/batang anjlok paling parah dibanding emas jenis lain dari harga awal pekan yakni Rp 940.000/batang atau depresiasi sebesar 3,40%.

Emas Antam retro merupakan emas kemasan lama, dimana keping emas dan sertifikatnya terpisah. Emas retro ini terakhir kali diproduksi pada tahun 2018.

Sementara itu emas Antam batik, yang paling mahal diantara emas Antam lainnya, hari ini dibanderol Rp 1.211.000/batangambles 1,37% dari Senin lalu di harga Rp 1.215.000/batang untuk ukuran 1 gram.

Kemudian emas UBS 1 gram hari ini dihargai Rp 952.000/batang terkoreksi ukup parah pula yakni 2,55% dari posisi awal pekan di harga Rp 977.000/batang.

Harga emas di pegadaian tidak selalu mengikuti naik turun harga emas dunia dan emas Antam di situs resminya. Ada faktor lain yang juga mempengaruhi harga emas di Pegadaian, seperti supply-demand misalnya.

TIM RISET CNBC INDONESIA


[Gambas:Video CNBC]

(trp/trp)

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMidWh0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL2ludmVzdG1lbnQvMjAyMDExMTQxMjEzMTQtMjEtMjAxODM1L3Rhbmdpc2FuLWlidS1pYnUtZGFwYXQtdGVyZGVuZ2FyLWVtYXMtYW50YW0tdHVtYmFuZ9IBAA?oc=5

2020-11-14 07:20:40Z
52782475857586

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tangisan Ibu-Ibu Dapat Terdengar, Emas Antam Tumbang! - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.