JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah menunggu selama setengah seorang pilot perempuan yang sempat dilatih untuk program Mercury NASA, Wally Funk, akhirnya berhasil mencapai misi ke luar angkasa.
Pada Selasa (20/7/2021), waktu setempat, Funk berhasil menyelesaikan perjalanannya ke luar angkasa selama 10 menit menggunakan roket Blue Origin New Shepard bersama dengan orang terkaya di dunia, Jeff Bezos.
"Saya menyukai setiap menit (dari perjalanan itu). Saya hanya berharap itu akan berlangsung lebih lama ... dan bisa melakukan lebih banyak gulungan dan tikungan dan sebagainya," ujar dia usai melakukan perjalanna tersebut, seperti dilansir dari CNN, Rabu (21/7/2021).
"Namun aku menyukainya dan tidak sabar menunggu untuk bisa terbang lagi," ujar dia.
Berdasarkan unggahan Bezos di Instagram, Funk melakukan perjalanan ke luar angkasa dengan Blue Origin Snew Shepard sebagai tamu kehormatan.
Baca juga: Mundur dari Amazon, Jeff Bezos Punya Uang Tunai Ratusan Triliun di Bank
Di dalam rekaman radio ketika peluncuran roket dilakukan, terdengar suara Funk menyerukan kondisi luar angkasa yang gelap.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
"Saya melihat kegelapan. Saya pikir saya akan melihat dunia, namun kami tidak cukup tinggi," ujar Funk dalam konferensi pers usai penerbangan dilakukan.
Untuk diketahui, Funk pernah secara sukarela menjadi anggota dari program Mercury 13, atau diketahui sebagai 'Women in Space Program', atau Program Perempuan di Luar Angkasa, pada Februari 1961 lalu.
Program tersebut adalah program yang didanai swasta untuk melatigh dan menerbangkan perempuan ke luar angkasa untuk pertama kalinya.
13 perempuan yang terlibat di dalam program tersebut melakukan pelatihan dan ujian yang juga dilakukan oleh 7 orang laki-laki yang sebelumnya terlibat dalam program Mercury.
Baca juga: Punya Harta Rp 2.722 Triliun, Inilah Orang Terkaya di Dunia
Funk bahkan menghabiskan 10 jam 35 menit di dalam tangki deprivasi sensorik dalam satu tes Mercury 13, mengungguli astronot terkenal John Glenn.
"Saya menghubungi NASA empat kali, dan berkata 'Saya ingin menjadi astronot,' tetapi tidak ada yang mau menerima saya," kata Funk.
"Saya tidak berpikir saya akan pernah naik. Tidak ada yang pernah menghalangi saya. Mereka berkata, 'Wally, kamu perempuan, kamu tidak bisa melakukan itu.' Saya berkata, 'Coba tebak, tak peduli siapa diri Anda, Anda masih bisa melakukannya jika Anda ingin melakukannya,' dan saya suka melakukan hal-hal yang belum pernah dilakukan siapa pun sebelumnya," ujar Funk.
Diberitakan CNN, Funk memiliki pengalaman menerbangkan armada pesawat yang luar biasa, jam terbangnya telah mencapai lebih dari 19.600 jam dan telah melatih lebih dari 3.000 orang cara untuk terbang, baik untuk pesawat komersil maupun pribadi.
"Semua yang dimiliki FAA, saya memiliki lisensinya. Dan saya bisa melampaui Anda," ujar Funk.
Guardian pada tahun 2019 lalu memberitakan, Funk telah membeli tiket pesawat luar angkasa suborbital yang dibangun oleh Virgin Galactic, perusahaan yang didukung oleh Richard Branson.
Virgin Galactic merupakan salah satu pesaing Blue Origin dan sedang mengembangkan program penerbangan komersial. Namun demikian, Virgin Galactic masih belum mengumumkan tanggal untuk penerbangan komersial pertamanya.
Baca juga: Jeff Bezos Kembali Jadi Orang Terkaya di Dunia, Elon Musk Paling Untung di Tengah Pandemi
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMihwFodHRwczovL21vbmV5LmtvbXBhcy5jb20vcmVhZC8yMDIxLzA3LzIxLzE2NTIxMDkyNi9waWxvdC1wZXJlbXB1YW4tYmVydXNpYS04Mi10YWh1bi10ZXJiYW5nLWJlcnNhbWEtamVmZi1iZXpvcy1rZS1sdWFyLWFuZ2thc2E_cGFnZT1hbGzSAYIBaHR0cHM6Ly9hbXAua29tcGFzLmNvbS9tb25leS9yZWFkLzIwMjEvMDcvMjEvMTY1MjEwOTI2L3BpbG90LXBlcmVtcHVhbi1iZXJ1c2lhLTgyLXRhaHVuLXRlcmJhbmctYmVyc2FtYS1qZWZmLWJlem9zLWtlLWx1YXItYW5na2FzYQ?oc=5
2021-07-21 09:52:00Z
52782868927877
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pilot Perempuan Berusia 82 Tahun Terbang Bersama Jeff Bezos ke Luar Angkasa, Siapakah Dia? - Kompas.com - Kompas.com"
Post a Comment