Search

Heboh Koin Rp 1.000 Kelapa Sawit di Online Beda dari Kenyataan - detikNews

Jakarta -

Uang koin Rp 1.000 kelapa sawit dijual dengan harga selangit secara online di sejumlah marketplace. Namun, tingginya harga uang koin itu berbeda dari kenyataan.

Uang koin tersebut keluaran tahun 1993 dengan gambar kelapa sawit di sisi depan dan lambang Garuda Indonesia di sisi belakang. Uang itu dibanderol selangit oleh sejumlah pedagang online, bahkan sampai Rp 120 juta.

Namun, penjual uang kuno di pasar loak Jatinegara tidak menjual uang koin Rp 1.000 bergambar kelapa sawit dengan harga tinggi hingga ratusan juta rupiah. Uang tersebut dijual seharga Rp 5.000 per koinnya.

"Kita tetap harga Rp 5.000 satu, kalau tiga keping Rp 10 ribu," ujar penjual uang koin, Tami, di pasar loak Jatinegara, Jakarta Timur, Sabtu (20/6/2020).

Menurut Tami, heboh uang koin dijual ratusan juta itu tidak akan bertahan lama. Tami mengakui, sejak viralnya kabar tersebut, lapaknya diserbu pembeli yang mengincar koin kelapa sawit.

"Gara-gara berita itu, jadi banyak yang sedikit-banyaknya ada peningkatan, yang tadinya nyari cuma satu orang sehari, jadi banyak, sekitar 20 orang. Yang tadinya mereka tidak tahu, gara-gara internet, jadi malah paham," kata Tami.

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiZWh0dHBzOi8vbmV3cy5kZXRpay5jb20vYmVyaXRhL2QtNTA2MTk2Mi9oZWJvaC1rb2luLXJwLTEwMDAta2VsYXBhLXNhd2l0LWRpLW9ubGluZS1iZWRhLWRhcmkta2VueWF0YWFu0gEA?oc=5

2020-06-21 01:38:16Z
52782241289322

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Heboh Koin Rp 1.000 Kelapa Sawit di Online Beda dari Kenyataan - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.