Search

Pertamina Rugi Rp11 T, Netizen Ribut soal Ahok - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

PT Pertamina (persero) tercatat mengalami rugi bersih sebesar US$767,91 juta setara Rp11,13 triliun (mengacu kurs Rp14.500 per dolar AS) selama semester I 2020 atau di tengah penyebaran virus corona.

Kerugian itu sontak menimbulkan reaksi dari pengguna media sosial Twitter. Sejumlah warganet mengaitkan kerugian Pertamina dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang saat ini menjabat sebegai Komisaris Utama. Sementara yang lain menilai kerugian itu muncul akibat dampak dari pandemi Covid-19.

Salah satu akun yang berkomentar tentang kerugian Pertamina adalah @asboediono_id. Akun itu fokus pada alasan mengapa Pertamina tidak menurunkan harga Bahan Bakar Minyak di tengah penurunan harga minyak dunia.


Dia mengatakan hal itu dilakukan dalam rangka mempertahankan portofolio usaha.

"Mengapa Pertamina tidak menurunkan harga BBM untuk Masyarakat ditengah Penurunan Harga Minyak dunia, karena ingin mempertahankan Portofolio Usaha , Seandainya dilakukan maka Semester I 2020, kerugian Pertamina akan jauh lebih Besar Rugi Rp 13,38 Triliun," kicau @asboediono_id.

"Seandainya Pertamina mengikuti patokan Harga Minyak Dunia (harus menjual sesuai harga kekinian) dipastikan kerugian Semester 1/2020 akan lebih besar dari Rp. 13,38 T mungkin bisa lebih dari Rp, 20 T Untuk mereka yang ahli silahkan dihitung untuk didiskusikan," lanjut @asboediono_id.

Sementara itu, akun @AryaZulvikar menyebut kerugian Pertamina bisa disebabkan oleh hutan konsumsi BMM lembaga negara atau pengambil alihan blok kilang minyak.

"Ada kemungkinan kerugian Pertamina adalah pemerintah telat bayar hutang konsumsi BBM lembaga negara atau take over blok2 kilang minyak. Solusinya adalah pangkas habis anak cucu Pertamina dgn lakukan IPO agar cashflow kembali mengalir&reevalusi asetnya," kicau @AryaZulvikar.

Sedangkan akun @jacindarisfa menilai salah satu kerugian bersumber dari selisih kurs yang mencapai Rp3 triliun. Selain itu, dia menyampiakn penjualan BBM turun hingga 25 persen.

"Lucu reply2nya:( berita blm dibaca udh buru2 reply keknya:(( Kerugian dari selisih kurs aja udh 3T sendiri = hampir 1/3 kerugian gara2 kurs. Trs penjualan turun hampir 25% yg nilainya milyaran USD. Yg dibawa2 "bbm gaturun kok rugi !" Yamonmaap pertamina kan gacuma jualan bbm:((," kicau @jacindarisfa.

Adapun akun @GerobakMilMul berkelakar dengan pernyataan Ahok yang menyebut Pertamina pasti akan selelalu untung.

"Waktu Ahok baru diangkat jadi Komisaris Pertamina, Ahok berkelakar, "Pertamina merem juga sudah pasti untung."," kicau @GerobakMilMul.

Di sisi lain, akun @Arys_anto mempertanyakan apakan Ahok akan didepak dari jabatan sebagai Komisaris Utama usai Pertamina mengalami kerugian.

"Mungkinkah ahok akan didepak dari komut pertamina,ya...," kicau @Arys_anto.

(jps/DAL)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMibmh0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vdGVrbm9sb2dpLzIwMjAwODI1MTMzMjE2LTE5Mi01MzkwMzYvcGVydGFtaW5hLXJ1Z2ktcnAxMS10LW5ldGl6ZW4tcmlidXQtc29hbC1haG9r0gEA?oc=5

2020-08-25 06:44:00Z
52782346467289

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pertamina Rugi Rp11 T, Netizen Ribut soal Ahok - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.