Search

Waspada! IHSG Hari Ini Rawan Terjun Bebas, Siapkan Parasut - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Laju Indeks Harga Saham Gabungan diperkirakan masih dibayangi tekanan jual pada perdagangan awal pekan ini sehingga masih berpotensi melanjutkan tren pelemahan.

Pada perdagangan akhir pekan lalu, Jumat (28/8/2020), IHSG ditutup melemah 0,46% ke posisi 5.346,65 poin. Nilai transaksi harian mencapai Rp 8,05 triliun dengan volume sebanyak 12,74 miliar unit saham dengan frekuensi 735.666 kali.

Dalam risetnya, PT Mega Capital Sekuritas memaparkan, pelemahan IHSG disebabkan aksi jual investor asing senilai IDR 1,12 triliun (net sell). Adapun saham yang banyak dilepas investor asing adalah saham TLKM, MDKA dan BBNI.


Ada beberapa katalis yang dicermati pasar di awal pekan ini, di antaranya bersumber dari Menteri Keuangan Sri Mulyani yang menyatakan, pemerintah akan bekerja keras dalam 1 hingga 2 bulan ke depan guna menghindari perekonomian Indonesia jatuh ke jurang resesi.

Pemerintah telah mengalokasikan belanja senilai Rp 695,2 triliun yang masuk dalam Program Pemulihan Ekonomi (PEN). Namun demikian, sebagai konsekuensinya, defisit anggaran tahun ini akan melebar menjadi Rp 1.039 triliun, atau defisit -6.34%.

Di sisi lain, dari luar negeri, pasar masih mencermati dampak dari mundurnya Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe karena masalah Kesehatan membuat pasar sa- ham Jepang anjlok -1.41%. Namun, di luar Jepang, pasar saham Asia rata rata mencatatkan kenaikan.

"IHSG diperkirakan bergerak fluktuatif cenderung melemah terbatas pada kisaran 5.300 - 5.380," tulis Mega Sekuritas, Senin (31/8/2020).

Sementara itu, MNC Sekuritas mencermati, meskipun terdapat fibonacci cluster yang terletak pada level 5.400, masih ada potensi untuk IHSG mengarah ke area tersebut, namun pergerakan IHSG saat ini sudah berada di akhir kenaikan dari wave [c] dari wave 5.

"Sehingga IHSG rentan terkoreksi ke area 5.200-5.270 sebagai area koreksi terdekatnya," ungkap MNC Sekuritas.


[Gambas:Video CNBC]

(hps/hps)

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMidmh0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL21hcmtldC8yMDIwMDgzMTA4NTQwMS0xNy0xODMxNjEvd2FzcGFkYS1paHNnLWhhcmktaW5pLXJhd2FuLXRlcmp1bi1iZWJhcy1zaWFwa2FuLXBhcmFzdXTSAQA?oc=5

2020-08-31 02:00:04Z
52782357440683

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Waspada! IHSG Hari Ini Rawan Terjun Bebas, Siapkan Parasut - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.