Search

Ibu-ibu Sedih Nih, Harga Emas Antam & Pegadaian Lemes - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga emas Antam sepekan ini anjlok mengekor  harga emas di pasar spot yang disponsori oleh bullion yang dikeroyok berbagai sentimen negatif seperti outlook suku bunga bank sentral Amerika Serikat (AS) alias The Fed, dan penguatan dolar AS.

Meskipun anjlok, penurunan harga emas logam mulia acuan yang diproduksi PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) selama sepekan ini lebih baik ketimbang depresiasi harga emas di pasar spot. Harga emas Antam selama sepekan terpaksa anjlok sebesar Rp 18.000 atau 1,75% menjadi Rp 1.006.000/gram pada Sabtu (26/9/2020).

Sedangkan harga emas dunia di pasar spot pada perdagangan minggu ini harus terdepresiasi parah sebesar 4,95% ke level 1.941,50/troy ons mengacu pada data Refinitiv.


Perubahan outlook suku bunga dan penguatan dolar AS dipicu oleh pernyataan Charles Evans, Presiden The Fed Chicago.

Berbicara lewat daring di acara Official Monetary dan Financial Institution Forum, Evans mengatakan ekonomi AS berisiko dalam jangka panjang, mengalami pemulihan yang lambat, dan tidak bisa langsung keluar dari resesi tanpa bantuan stimulus fiskal. Evans juga melihat open-ended program pembelian aset The Fed (quantitative easing/QE) mampu menyediakan bagian penting untuk pemulihan ekonomi.

"Pernyataan Evans sangat hawkish. Ia menyebutkan QE dan menaikkan suku bunga sebelum target inflasi tercapai. Hal tersebut mengejutkan pasar," kata Edward Moya, analis pasar senior di Oanda New York, sebagaimana dilansir CNBC International, Selasa (22/9/2020).

"Segera setelah kita berhasil mengatasi virus corona, anda akan melihat ekspektasi kenaikan suku bunga meningkat, dan seharusnya membuat dolar terus menguat," tambahnya.

Evans bukan merupakan anggota komite pembuat kebijakan moneter (Federal Open Market Committee/FOMC) di tahun ini, sehingga ia tak memiliki suara dalam memutuskan suku bunga. Tetapi pada tahun depan ia akan menjadi anggota FOMC, sehingga pasar melihat ada kemungkinan suku bunga akan naik sebelum 2023.

Ketika suku bunga dinaikkan, maka dolar AS juga akan menguat karena jumlah uang beredar akan turun. Dollar Index yang mengukur seberapa kuat mata uang Paman Sam terhadap berberapa mata uang besar dunia lainya sendiri selama sepekan ini berhasil terbang 1,82%.

Sementara pada perdagangan hari ini, Sabtu (12/9/2020) harga emas Antam turun Rp 3.000/gram ke posisi Rp 1.006.000/gram dari posisi harga hari Jumat.

Sementara untuk harga tiap gram emas Antam ukuran 100 gram hari ini yang lumrah dijadikan acuan transaksi secara umum berada di posisi Rp 94,81 juta.

Nasib serupa juga dialami oleh harga emas batangan yang dijual di Pegadaian hari ini, Sabtu (26/9/2020) yang terkoreksi sejak awal pekan. Hal ini seiring dengan harga emas dunia dan emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk atau yang biasa disebut emas Antam yang ikut turun.

Pegadaian juga menjual 3 jenis emas Antam tetapi memang harganya berbeda-beda dengan emas Antam yang dijual di situs logammulia.com.

Berdasarkan situs resmi Pegadaian, harga Emas Antam dengan berat 1 gram hari ini dibanderol Rp 1.058.000/batang anjlok 1,30% dari harga hari awal pekan yakni Rp 1.072.000/batang.

Kenaikan emas Antam di Pegadaian juga terjadi di jenis emas lainnya.

Harga emas Antam retro juga mengalami penurunan dari level awal pekan, bahkan lebih tajam dari emas Antam biasa. Emas Antam retro 1 gram hari ini dibanderol Rp 971.000/batang menanjak dari harga awal pekan yakni Rp 995.000/batang atau depresiasi sebesar 2,41%.

Emas Antam retro merupakan emas kemasan lama, dimana keping emas dan sertifikatnya terpisah. Emas retro ini terakhir kali diproduksi pada tahun 2018.

Sementara itu emas Antam batik, yang paling mahal diantara emas Antam lainnya, hari ini dibanderol Rp 1.181.000/batangambles 1,91% dari Senin lalu di harga Rp 1.204.000/batang untuk ukuran 1 gram.

Kemudian emas UBS 1 gram hari ini dihargai Rp 1.005.000/batang menjadi jenis emas yang terkoreksi paling parah yakni 2,42% dari posisi awal pekan di harga Rp 1.030.000/batang.

Harga emas di pegadaian tidak selalu mengikuti naik turun harga emas dunia dan emas Antam di situs resminya. Ada faktor lain yang juga mempengaruhi harga emas di Pegadaian, seperti supply-demand misalnya.

TIM RISET CNBC INDONESIA


[Gambas:Video CNBC]

(trp)

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMidGh0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL2ludmVzdG1lbnQvMjAyMDA5MjYxMTAwNTEtMjEtMTg5NjU5L2lidS1pYnUtc2VkaWgtbmloLWhhcmdhLWVtYXMtYW50YW0tcGVnYWRhaWFuLWxlbWVz0gEA?oc=5

2020-09-26 04:22:05Z
52782400699237

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ibu-ibu Sedih Nih, Harga Emas Antam & Pegadaian Lemes - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.