Search

Hengkang dari RI, Citi tegaskan tak ada perubahan seketika dalam melayani nasabah - Keuangan Kontan

Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan finansial raksasa asal Amerika Serikat (AS) Citigroup Inc berencana untuk keluar dari bisnis ritel di 13 pasar Asia dan  kawasan Eropa, Timur Tengah dan Afrika.

Citi akan memulai proses penjualan bisnis Consumer Bank setelah adanya pengumuman bahwa Citi akan keluar dari bisnis Consumer di 13 negara, termasuk di Indonesia. Kendati demikian, Citi menegaskan tidak ada perubahan seketika dalam hal melayani nasabah Consumer Bank yang berada di Indonesia.

Baca Juga: Citibank hengkang dari Indonesia, peluang bagi bank lain rebut pasar kartu kredit

Citi Indonesia akan terus beroperasi di Indonesia melalui unit Institutional Clients Group (ICG), antara lain TTS (Treasury and Trade Solutions), MSS (Markets and Securities Services / Custodian), BCMA (Banking Capital Market Advisory) untuk nasabah-nasabah institusional yang terdiri dari perusahaan lokal, pemerintah dan Badan Usaha Milik Negara, lembaga keuangan dan perusahaan multinasional, CCB (Citi Commercial Bank), dan layanan pasar modal melalui PT CSI (Citigroup Sekuritas Indonesia).

CEO Citi Indonesia Batara Sianturi menyatakan Citi memiliki bisnis konsumer yang kuat dan menguntungkan di Indonesia. Juga memiliki tim yang sangat terampil dan berdedikasi.

“Citi akan senantiasa berupaya untuk memberikan hasil yang sebaik mungkin bagi para nasabah dan karyawan kami,” katanya melalui siaran pers, Minggu (18/4).

Batara menambahkan proses penjualan akan membutuhkan waktu dan Citi akan mengupayakan proses strategi yang dilakukan secara prudent dan sistematis.

DONASI, Dapat Voucer Gratis!
Dukungan Anda akan menambah semangat kami untuk menyajikan artikel-artikel yang berkualitas dan bermanfaat.

Sebagai ungkapan terimakasih atas perhatian Anda, tersedia voucer gratis senilai donasi yang bisa digunakan berbelanja di KONTAN Store.




Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMic2h0dHBzOi8va2V1YW5nYW4ua29udGFuLmNvLmlkL25ld3MvaGVuZ2thbmctZGFyaS1yaS1jaXRpLXRlZ2Fza2FuLXRhay1hZGEtcGVydWJhaGFuLXNla2V0aWthLWRhbGFtLW1lbGF5YW5pLW5hc2FiYWjSAW5odHRwczovL2FtcC5rb250YW4uY28uaWQvbmV3cy9oZW5na2FuZy1kYXJpLXJpLWNpdGktdGVnYXNrYW4tdGFrLWFkYS1wZXJ1YmFoYW4tc2VrZXRpa2EtZGFsYW0tbWVsYXlhbmktbmFzYWJhaA?oc=5

2021-04-18 12:55:29Z
52782721406939

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hengkang dari RI, Citi tegaskan tak ada perubahan seketika dalam melayani nasabah - Keuangan Kontan"

Post a Comment

Powered by Blogger.