Search

IHSG tergelincir, cermati PER dan PBV terbaru saham-saham big cap ini - Investasi Kontan

Reporter: Khomarul Hidayat | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,59% ke level 5.280,81 pada Kamis (3/9). Penurunan sejumlah saham big cap menekan IHSG.

Diantara saham big cap yang turun harganya, saham ASII turun paling dalam sebesar 2,36% menjadi Rp 5.175 per saham, kemarin.

Mengutip RTI, price earning ratio (PER) saham ASII kini sebesar 9,21 kali. Sementara price to book value (PBV) 1,37 kali.

Saham big cap lain yang harganya turun terdalam yakni BBRI. Kamis (3/9), harga saham BBRI turun 2,19% menjadi Rp 3.580 per saham.

Baca Juga: Saham LQ45: IHSG merah, BBNI naik 3 hari, ERAA, EXCL merosot 4 hari

Saham BBRI kini memiliki PER 21,7 kali dengan PBV 2,38 kali.

Berikut PER dan PBV terbaru saham-saham big cap per Kamis (3/9):

 

Kode Harga Perubahan PER EPS PBV
BBCA 32.500 1,01 32,73 993 4,74
BBRI 3.580 -2,19 21,7 165 2,38
UNVR 8.175 0,31 43,03 190 35,39
TLKM 2.900 -1,69 13,06 222 3
BMRI 5.975 -1,65 13,55 441 1,56
ASII 5.175 -2,36 9,21 562 1,37
HMSP 1.640 -1,8 19,52 84 7,16
TPIA 6.950 -0,36 -144,79 -48 5,04
ICBP 10.225 0,25 17,66 579 4,15
SMMA 16.850 0 90,59 186 5,59
CPIN 6.150 0 30,45 202 4,44

Sumber: RTI per Kamis (3/9)

DONASI, Dapat Voucer Gratis!
Dukungan Anda akan menambah semangat kami untuk menyajikan artikel-artikel yang berkualitas dan bermanfaat.

Sebagai ungkapan terimakasih atas perhatian Anda, tersedia voucer gratis senilai donasi yang bisa digunakan berbelanja di KONTAN Store.




Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiaGh0dHBzOi8vaW52ZXN0YXNpLmtvbnRhbi5jby5pZC9uZXdzL2loc2ctdGVyZ2VsaW5jaXItY2VybWF0aS1wZXItZGFuLXBidi10ZXJiYXJ1LXNhaGFtLXNhaGFtLWJpZy1jYXAtaW5p0gFhaHR0cDovL2FtcC5rb250YW4uY28uaWQvbmV3cy9paHNnLXRlcmdlbGluY2lyLWNlcm1hdGktcGVyLWRhbi1wYnYtdGVyYmFydS1zYWhhbS1zYWhhbS1iaWctY2FwLWluaQ?oc=5

2020-09-04 00:48:33Z
52782364162153

Bagikan Berita Ini

0 Response to "IHSG tergelincir, cermati PER dan PBV terbaru saham-saham big cap ini - Investasi Kontan"

Post a Comment

Powered by Blogger.