Search

Jokowi Pecat Pejabat Akibat Impor Pipa, Luhut: Pertamina Ngawurnya Minta Ampun - Kompas TV

Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengungkapkan ada pejabat Pertamina yang tak patuh aturan dan melakukan impor pipa. (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyebut, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memecat langsung seorang pejabat PT Pertamina (Persero). Luhut menyebut pejabat itu “ngawur”.

Luhut mengungkapkan kisah pemecatan pejabat yang mengambil kebijakan sembarangan itu.

“Ada pejabat tinggi Pertamina itu kemarin dipecat presiden langsung,” ujar Luhut dalam Rakernas Penguatan Ekosistem Inovasi Teknologi BPPT 2021 yang tersiar melalui Youtube BPPT TV, Selasa (9/3/2021).

Baca Juga: Wacana Impor Beras Usai Presiden Jokowi Serukan Benci Produk Asing, Ini Alasannya

Jokowi memecat pejabat itu berkaitan dengan langkah impor pipa untuk proyek Pertamina. Hal ini tak sesuai dengan aturan penggunaan tingkat komponen dalam negeri (TKDN).

“Bikin pipa, tadi Pertamina. Pertamina itu ngawurnya minta ampun. Masih impor pipa padahal bisa dibuat di Indonesia. Bagaimana itu,” kata Luhut.

Namun, Luhut tidak mau membeberkan siapa nama pejabat terkait.

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMicWh0dHBzOi8vd3d3LmtvbXBhcy50di9hcnRpY2xlLzE1Mzk5Ny9qb2tvd2ktcGVjYXQtcGVqYWJhdC1ha2liYXQtaW1wb3ItcGlwYS1sdWh1dC1wZXJ0YW1pbmEtbmdhd3VybnlhLW1pbnRhLWFtcHVu0gF8aHR0cHM6Ly93d3cua29tcGFzLnR2L2FtcC9hcnRpY2xlLzE1Mzk5Ny92aWRlb3Mvam9rb3dpLXBlY2F0LXBlamFiYXQtYWtpYmF0LWltcG9yLXBpcGEtbHVodXQtcGVydGFtaW5hLW5nYXd1cm55YS1taW50YS1hbXB1bg?oc=5

2021-03-09 14:45:00Z
52782655343478

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jokowi Pecat Pejabat Akibat Impor Pipa, Luhut: Pertamina Ngawurnya Minta Ampun - Kompas TV"

Post a Comment

Powered by Blogger.