Search

Mengenal Project S TikTok yang Dinilai Menkop Bisa Ancam UMKM di Indonesia - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Project S TikTok akhir-akhir ini tengah menjadi sorotan pemerintah lantaran dinilai dapat mengancam dan merugikan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) bila masuk ke Indonesia.

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Menkop UKM) Teten Masduki menyampaikan, Project S dicurigai menjadi cara bagi perusahaan untuk mengoleksi data produk terlaris di suatu negara yang nantinya produk tersebut akan kembali diproduksi di China.

Sementara itu, Project S sendiri dilaporkan sudah beroperasi di pasar Inggris.

"Di Inggris itu ada 67 persen algoritma TikTok bisa mengubah behavior konsumen di sana dari yang tidak mau belanja jadi belanja. Bisa mengarahkan produk yang mereka bawa dari China. Mereka juga bisa sangat murah sekali," kata Teten dikutip dari Antara.

Tak hanya itu saja, TikTok Shop dinilainya juga telah menyatukan media sosial, crossborder commerce, dan retail online.

Di mana, dari 21 juta pelaku UMKM yang terhubung ke ekosistem digital sebagian besar yang dijual secara online merupakan produk-produk yang berasal dari China.

Untuk itu, apabila tidak segera ditangani dengan kebijakan yang tepat, Teten mengungkapkan bahwa pasar digital Tanah Air akan didominasi oleh produk-produk dari China.

Di sisi lain, Teten menegaskan, ia bukan anti produk China maupun produk lain dari luar negeri.

Namun, sebagai upaya untuk melindungi UMKM, produk dari luar negeri harus mengikuti mekanisme impor produk termasuk melengkapi izin edar dari BPOM, memenuhi SNI hingga sertifikasi halal.

Lantas, apa itu Project S TikTok?

Baca juga: Apa Arti Kata Skena yang Ramai di TikTok? Berikut Penjelasan Pakar Bahasa


Adblock test (Why?)


https://news.google.com/rss/articles/CBMigAFodHRwczovL3d3dy5rb21wYXMuY29tL3RyZW4vcmVhZC8yMDIzLzA3LzE0LzEwMzAwMDQ2NS9tZW5nZW5hbC1wcm9qZWN0LXMtdGlrdG9rLXlhbmctZGluaWxhaS1tZW5rb3AtYmlzYS1hbmNhbS11bWttLWRpLWluZG9uZXNpYdIBgAFodHRwczovL2FtcC5rb21wYXMuY29tL3RyZW4vcmVhZC8yMDIzLzA3LzE0LzEwMzAwMDQ2NS9tZW5nZW5hbC1wcm9qZWN0LXMtdGlrdG9rLXlhbmctZGluaWxhaS1tZW5rb3AtYmlzYS1hbmNhbS11bWttLWRpLWluZG9uZXNpYQ?oc=5

2023-07-14 03:30:00Z
2219109076

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mengenal Project S TikTok yang Dinilai Menkop Bisa Ancam UMKM di Indonesia - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.