Search

Sepi Sentimen Internal, Rupiah Masih Tertekan

Sebelumnya, nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) kembali melemah pada perdagangan Rabu pekan ini.

mengutip Bloomberg, Rabu 29 Agustus 2018, rupiah dibuka di angka 14.630 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 14.626 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah diperdagangan di kisaran 14.630 per dolar AS hingga 14.654 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah telah melemah 8,04 persen.

Sedangkan berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 14.643 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan patokan sehari sebelumnya yang ada di angka 14.614 per dolar AS.

Analis Senior CSA Research Institue Reza Priyambada di Jakarta, Rabu mengatakan bahwa sejumlah mata uang kuat di kawasan Asia yang cenderung melemah berdampak negatif bagi mata uang rupiah.

"Laju nilai tukar rupiah tertahan karena sentimen eksternal, namun fluktuasinya relatif stabil seiring dengan penjagaan Bank Indonesia," katanya.

Menurut dia, sentimen kenaikan suku bunga The Fed dalam waktu dekat menjadi salah satu faktor yang menahan laju mata uang di negara berkembang, termasuk rupiah.

Kendati demikian, lanjut dia, depresiasi rupiah relatif tertahan menyusul meredanya kekhawatiran isu perang dagang sehingga mengurangi permintaan terhadap aset berdenominasi dolar AS.

Reza menambahkan bahwa sentimen dari dalam negeri juga relatif kondusif, Bank Indonesia berkomitmen terus berupaya menjaga rupiah sesuai dengan fundamentalnya serta memastikan ketersediaan valas.

Ia menambahkan Bank Indonesia juga melakukan lelang Foreign Exchange (FX) swaps diharapkan dapat menahan penurunan cadangan devisa.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Melemahnya nilai tukar rupiah ini membuat kenaikan harga barang elektronik hampir di semua jenis barang.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3632188/sepi-sentimen-internal-rupiah-masih-tertekan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sepi Sentimen Internal, Rupiah Masih Tertekan"

Post a Comment

Powered by Blogger.