Search

Kehadiran Fintech Dapat Bantu Kucurkan Kredit kepada Masyarakat

Sebelumnya, Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) bersama dengan Asosiasi Fintech lndonesia (AFTECH) membuat sebuah kajian tentang peran Financial Technology (Fintech) terhadap ekonomi Indonesia dengan menggunakan analisis Input-Output (l-O). 

Dari hasil tersebut, ditemukan hasil perkembangan Fintech di dalam negeri mampu meningkatkan Produk Domestik Bruto (PDB) sebesar Rp 25,97 triliun.

Ekonom INDEF, Bhima Yudhistira menyatakan, potensi industri Fintech ke depan sangat menjanjikan.

Dalam riset ini, ia menyebutkan, pihaknya memakai data terakhir milik Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada kuartal II 2018 seputar total penyaluran dana pinjaman sebesar Rp 7,64 triliun, dengan jumlah peminjam 1,47 juta orang.

"Flashback ke 2016. Dari basic data OJK pada tahun tersebut, jumlah penyaluran dana Fintech Rp 200 miliar, sementara 2018 jadi Rp 7,6 triliun. Ada peningkatan luar biasa besar. Bukan hanya di Jakarta, tapi nasional, Rp 7,6 triliun secara agregat di semua provinsi di Indonesia," ujar dia di Menara Satrio, Jakarta, Selasa 28 Agustus 2018.

Lebih lanjut, ia memaparkan, perkembangan Fintech di Tanah Air mampu meningkatkan PDB sebesar Rp 25,97 triliun, serta dapat meningkatkan konsumsi rumah tangga Rp 8,94 triliun.

"Kedua hal tersebut menunjukkan keberadaan Fintech telah mampu meningkatkan perekonomian lndonesia secara makro," ungkap Bhima.

Tidak hanya itu, dia menambahkan, dari sisi dunia usaha turut terdongkrak. Besaran gaji dan upah karyawan bisa terangkat hingga Rp 4,56 triliun.

Fintech dianggapnya dapat menyuntikan sokongan dana untuk UMKM, khususnya di sektor perdagangan, keuangan dan asuransi.

"Ketiga sektor ini mempunyai peran langsung dalam pengembangan Fintech. Selain itu, kehadiran Fintech juga mampu menyumbang penyerapan tenaga kerja sebesar 215.433 orang yang tidak hanya dari sektor-sektor tersier," ujar dia.

"Namun sektor primer seperti pertanian juga mengalami penyerapan tenaga kerja yang cukup besar, yaitu 9 ribu orang," tambah dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Tantangan Ekonomi Indonesia Pada 2018

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3630344/kehadiran-fintech-dapat-bantu-kucurkan-kredit-kepada-masyarakat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kehadiran Fintech Dapat Bantu Kucurkan Kredit kepada Masyarakat"

Post a Comment

Powered by Blogger.