Search

5 Kesalahan Keuangan yang Pantang Dilakukan Miliarder

Liputan6.com, Jakarta - Mungkin beberapa dari kita sering bertanya, bagaimana miliarder mengatur hartanya? Orang-orang biasa mungkin akan langsung menghabiskannya untuk hal-hal yang menyenangkan, seperti jalan-jalan ke luar negeri, makan enak hingga beli barang mahal.

Sesuai dugaan kita, miliarder tentu tidak menghamburkan uangnya dengan sembrono. Meski sesekali membeli barang mewah, setidaknya para miliarder seperti Bill Gates dan Warren Buffet tidak melakukan 5 hal ini, dilansir dari CNBC:

1. Mereka tidak telat bayar tagihan

Miliarder hampir sama seperti orang biasa, mereka punya tagihan seperti listrik, air, subscription akun premium hingga kartu kredit. Tidak seperti orang biasa yang menunda bayar tagihan, miliarder akan langsung bayar kewajiban mereka untuk menghindari denda. Itulah kenapa uang mereka tidak habis.

Miliarder juga suka menyimpan saldo rekening bank mereka sesuai dengan ketentuan agar tidak perlu bayar biaya tambahan.

2. Mereka tidak impulsif

Impulsif adalah kondisi dimana seseorang belanja sesuka hati mereka. Memang banyak miliarder yang membeli barang mahal, seperti Cardi B yang membeli Lamborghini seharga Rp 7,1 miliar. Bill Gates cuma pakai jam tangan seharga Rp 142 ribu. Warren Buffet sarapan di McDonald's setiap pagi, yang harganya tidak lebih dari Rp 45 ribu.

Menurut peneliti pasar Pam Danziger, orang kaya tidak akan membuang uang untuk gaya hidup. "Orang kaya adalah pembelanja paling hati-hati dan tidak membuang uang untuk gaya hidup," ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3928934/5-kesalahan-keuangan-yang-pantang-dilakukan-miliarder

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Kesalahan Keuangan yang Pantang Dilakukan Miliarder"

Post a Comment

Powered by Blogger.