Search

5 Cara Mendapatkan Flash Sale Shopee Anti Gagal saat Harbolnas - Suara.com

Suara.com - E-commerce Shopee sering menawarkan program flash sale tertutama saat Harbolnas dengan harga promo yang menggiurkan, namun tak sedikit pengguna yang kesal lantaran kesulitan mendapatkan flash sale tersebut. Lantas, bagaimana cara mendapatkan flash sale Shopee anti gagal?

Selain kelengkapan barang, banyak orang memilih berbelanja di Shopee karena banyak promo yang diberikan, seperti promo gratis ongkir, promo potongan harga, hingga promo harga murah gila-gilan seperti flash sale. Simak cara mendapatkan flash sale Shopee anti gagal berikut.

Namun, sayangnya, tidak semua pelanggan Shopee bisa mendapatkan barang flash sale karena jumlahnya terbatas dan biasanya kalah cepat dibandingkan pengguna lainnya. Berikut ini tips cara dapat flash sale Shopee.

Cara Dapat Flash Sale Shopee saat Harbolnas

Baca Juga: Harbolnas 12.12, JD.ID Pastikan Pembeli Tak Akan Kehabisan Stok

1. Tentukan barang apa yang dibutuhkan

Barang flash sale yang dijual Shopee beragam, mulai dari fashion, elektronik, hingga pernak pernik lainnya. Banyaknya barang yang dijual tak jarang membuat pelanggan kebingungan sehingga memakan waktu saat memilih produk flash sale. Oleh sebab itu, sebelum flash sale dimulai, ada baiknya untuk menentukan barang apa saja yang ingin dibeli dan sesuai dengan kebutuhan Anda. Caranya, cek jadwal flash sale berikutnya, scroll produk hingga ke bawah, lalu masukan barang incaran ke keranjang. Dengan begitu, Anda langsung bisa cek out pesanan tanpa mengulur waktu.

2. Persiapkan diri sebelum flash sale dimulai

Tips cara dapat flash sale Shopee kedua ialah mempersiapkan diri beberapa menit sebelum flash sale dimulai agar tak ketinggalan. Biasanya Shopee sudah menyiapkan jadwal dan tanggal kapan flash sale akan dimulai, dengan mengetahui jadwalnya secara pasti Anda tidak akan tertinggal oleh pengguna lain sehingga tidak kehabisan barang yang diincar.

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan fitur alarm sebagai pengingat flash sale yang akan datang. Cara mengaktifkannya yaitu:

Baca Juga: Harbolnas 12.12, Ada Grand Battle Interaktif dan Bonus Dadakan Terbesar hingga Rp 1,2 Juta

  • buka aplikasi Shopee
  • pilih bagian Flash Sale Shopee
  • buka jadwal flash sale yang akan datang
  • tentukan produk yang diinginkan
  • klik tombol ‘Ingatkan Saya‘ pada bagian kanan produk

3. Pastikan alamat pengirim sudah terisi dengan lengkap

Jika sudah cek out barang incaran, maka cara dapat flash sale Shopee berikutnya ialah mengisi alamat. Nah, sebelum flash sale dimulai pastikan Anda sudah mengisi alamat secara lengkap di halaman Shopee. Perhatikan juga alamatnya, apakah sudah sesuai atau belum.

4. Metode pembayaran termudah

Cara dapat flash sale Shopee berikutnya ialah memilih metode pembayaran. Pilih yang paling cepat dan mudah prosesnya. Misalnya, menggunakan Shopeepay dan Shopee Pay Later, yang tinggal memasukan password atau face detection maka barang pilihanmu sudah terbeli tanpa perlu beralih ke aplikasi lainnya.

5. Jaringan stabil

Tak kalah penting, pastikan saat membeli produk Shopee Flash Sale, jaringan yang digunakan stabil agar tidak lemot dan mempermudah proses check out juga pembayaran. Cara dapat flash sale Shopee mudah, bukan?

Itulah 5 cara dapat flash sale Shopee anti gagal saat Harbolnas. Selamat mencoba!

Kontributor : Lolita Valda Claudia

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMidGh0dHBzOi8vd3d3LnN1YXJhLmNvbS9uZXdzLzIwMjEvMTIvMTIvMDU1OTMyLzUtY2FyYS1tZW5kYXBhdGthbi1mbGFzaC1zYWxlLXNob3BlZS1hbnRpLWdhZ2FsLXNhYXQtaGFyYm9sbmFzP3BhZ2U9YWxs0gFraHR0cHM6Ly9hbXAuc3VhcmEuY29tL25ld3MvMjAyMS8xMi8xMi8wNTU5MzIvNS1jYXJhLW1lbmRhcGF0a2FuLWZsYXNoLXNhbGUtc2hvcGVlLWFudGktZ2FnYWwtc2FhdC1oYXJib2xuYXM?oc=5

2021-12-11 22:59:00Z
1194360927

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Cara Mendapatkan Flash Sale Shopee Anti Gagal saat Harbolnas - Suara.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.