Search

CEO Bukalapak Rachmat Kaimuddin Mundur - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Chief Executives Officer (CEO) PT Bukalapak.com Tbk Muhammad Rachmat Kaimuddin mengajukan surat permohonan pengunduran diri pada Selasa (28/12).

Hal tersebut diketahui dari keterbukaan informasi perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dikeluarkan, Rabu (29/12).

"Perseroan telah menerima surat permohonan pengunduran diri dari Bapak Muhammad Rachmat Kaimuddin selaku Direktur Utama Perseroan," tulis Corporate Secretary Bukalapak Perdana A Saputro seperti dikutip dari keterbukaan informasi.


Ia menyebut permohonan pengunduran diri tersebut akan dilakukan dengan memperhatikan ketentuan anggaran dasar Perseroan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Lebih lanjut, ia mengatakan pengajuan pengunduran diri tersebut, secara material tidak berdampak pada kegiatan usaha dan kelangsungan usaha perseroan.

"Mengingat penyampaian keterbukaan informasi ini merupakan pemenuhan kewajiban keterbukaan informasi berdasarkan POJK No. 31 dan Pasal 8 ayat (2) Peraturan OJK No. 33/POJK.04/2014 tentang Direksi dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik," imbuhnya.

Secara terpisah, VP of Corporate Secretary Bukalapak Perdana Arning Saputro (Deno) mengungkapkan, berdasarkan informasi dari surat pengunduran diri, Rachmat berencana akan melakukan pengabdian negara dengan bekerja untuk pemerintah.

Saat ini, kata Deno, Rachmat masih menduduki posisi sebagai direktur utama perseroan. Rachmat, juga akan membantu proses transisi kepemimpinan di internal Bukalapak. Adapun Teddy Oetomo, Natalia Firmansyah, dan Willix Halim tetap menjabat sebagai Direktur Bukalapak.

"Segenap Dewan Komisaris dan Manajemen Bukalapak menyatakan penghargaan tertinggi serta apresiasi atas kontribusi Rachmat selama 2 tahun ini," ujarnya.

[Gambas:Video CNN]

(mrh/sfr)

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiZGh0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vZWtvbm9taS8yMDIxMTIyOTEzNTIxNi05Mi03NDAwNzgvY2VvLWJ1a2FsYXBhay1yYWNobWF0LWthaW11ZGRpbi1tdW5kdXLSAQA?oc=5

2021-12-29 07:02:06Z
1234642526

Bagikan Berita Ini

0 Response to "CEO Bukalapak Rachmat Kaimuddin Mundur - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.