Search

Pantas Orang Asuransi Ngaku Dapat Rp 1 M/Bulan, Komisinya Bisa 60% - detikFinance

Jakarta -

Heboh di media sosial video tiga orang yang memiliki income atau pendapatan ratusan juga hingga Rp 1 miliar per bulan. Ternyata tiga orang ini bekerja sebagai co founder di sebuah perusahaan rintisan di bidang asuransi.

Pengamat asuransi Irvan Rahardjo menjelaskan, agen asuransi adalah orang yang menawarkan produk sebuah perusahaan asuransi. Mereka mendapatkan keuntungan jika berhasil mengakuisisi nasabah.

Irvan menjelaskan, komisi yang didapatkan memang beragam, tergantung dari jumlah nasabah yang diajak dan nilai asuransi atau premi yang dibayarkan. Selain itu tergantung juga dari produk yang dijual dan kondisi keuangan nasabah.

Irvan mencontohkan untuk produk unit link biasanya memberikan komisi 30%-60% dari premi yang dibayarkan nasabah. "Bisa saja dapat sampai Rp 1 miliar sebulan. Karena kan agen setiap akuisisi nasabah akan dapat komisi," kata dia, Rabu (19/10/2022).

Dia menyebutkan komisi agen asuransi dari premi itu dibayar selama tiga tahun ke agen, untuk produk unit link. Bahkan ada beberapa perusahaan yang menerapkan komisi lebih besar untuk para agen.

Untik produk asuransi tradisional yaitu hanya proteksi. Komisi yang diberikan lebih kecil dibanding produk unit link. Di kisaran 20-30%.

Perencana Keuangan Aidil Akbar mengungkapkan sebenarnya untuk mencapai penghasilan miliaran per bulan tidak didapatkan dengan proses yang singkat.

"Tidak bisa instan, ada proses panjang untuk membangun sistem, membangun tim itu membutuhkan waktu yang panjang. Bahkan sampai air mata untuk mendapatkan penghasilan miliaran itu," kata Aidil, dikutip dari akun Instagramnya.

Dia menyebutkan, biasanya hanya leader atau pimpinan yang bisa mendapat penghasilan miliaran. Hal ini karena dia sudah memiliki tim di bawahnya yang menjual asuransi ke masyarakat.

Jadi ketika tim agennya berhasil menjual asuransi, maka agen akan mendapat komisi dan leader juga mendapatkan komisi. Meskipun persentasenya kecil, tapi karena jumlah produksinya besar, maka tak heran bisa mendapatkan income yang besar.

"Nah sekarang kalian tahu kan, ke mana porsi premi yang kalian bayarkan?," ujarnya.

Lihat juga video 'Langkah Tepat Wujudkan Masa Depan Cerah Anak':

[Gambas:Video 20detik]

(kil/das)

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMia2h0dHBzOi8vZmluYW5jZS5kZXRpay5jb20vbW9uZXRlci9kLTYzNTcwNTYvcGFudGFzLW9yYW5nLWFzdXJhbnNpLW5nYWt1LWRhcGF0LXJwLTEtbWJ1bGFuLWtvbWlzaW55YS1iaXNhLTYw0gEA?oc=5

2022-10-19 07:19:22Z
1609082144

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pantas Orang Asuransi Ngaku Dapat Rp 1 M/Bulan, Komisinya Bisa 60% - detikFinance"

Post a Comment

Powered by Blogger.