Search

BSI Copot Direktur IT dan Tunjuk Muliaman Hadad Jadi Komut - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Rapat Umum Pemegang Saham Terbatas (RUPST) PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) merombak jajaran direksi dan komisaris perusahaan pada Senin (22/5).

Dikutip dari CNBC Indonesia, dalam rapat itu, pemegang saham menunjuk mantan ketua dewan komisioner OJK Muliaman D Hadad menjadi komisaris utama (komut) menggantikan Adiwarman Azwar Karim yang ditempatkan menjadi wakil komisaris utama.

Selain itu, pemegang saham mencopot Achmad Syafii dari kursi direktur information technology dan menunjuk Saladin D Effendi sebagai penggantinya. Lalu, mengangkat Gradhis Helmi H menjadi direktur manajemen risiko menggantikan Tiwul Widyastuti.

Berikut susunan Dewan Komisaris BSI:

- Komisaris Utama/Independen: Muliaman D. Hadad
- Wakil Komisaris Utama/Independen: Adiwarman Azwar Karim
- Komisaris: Suyanto
- Komisaris: Masduki Baidlowi
- Komisaris: Imam Budi Sarjito
- Komisaris: Sutanto
- Komisaris Independen: M. Arief Rosyid Hasan
- Komisaris Independen: Komaruddin Hidayat
- Komisaris Independen: Mohamad Nasir
- Komisaris: Abu Rokhmad

Dewan Direksi BSI

- Direktur Utama: Hery Gunardi
- Wakil Direktur Utama: Bob Tyasika Ananta
- Direktur Retail Banking: Ngatari
- Direktur Finance & Strategy: Ade Cahyo Nugroho
- Direktur Sales & Distribution: Anton Sukarna
- Direktur Compliance & Human Capital: Tribuana Tunggadewi
- Direktur Wholesale Transaction Banking: Zaidan Novari
- Direktur Treasury & International Banking: Moh. Adib
- Direktur Information Technology: Saladin D. Effendi
- Direktur Risk Management: Grandhis Helmi H.

Dewan Pengawas Syariah

• Ketua : Dr. KH. Hasanudin, M.Ag
• Anggota : Dr. H. Mohamad Hidayat, MBA, MH
• Anggota : Dr. H. Oni Sahroni, M.A
• Anggota : Prof. DR. KH. Didin Hafidhuddin, MS

[Gambas:Video CNN]

(sfr)

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/rss/articles/CBMieGh0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vZWtvbm9taS8yMDIzMDUyMjE3Mzg0OS03OC05NTI1OTQvYnNpLWNvcG90LWRpcmVrdHVyLWl0LWRhbi10dW5qdWstbXVsaWFtYW4taGFkYWQtamFkaS1rb211dNIBfGh0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vZWtvbm9taS8yMDIzMDUyMjE3Mzg0OS03OC05NTI1OTQvYnNpLWNvcG90LWRpcmVrdHVyLWl0LWRhbi10dW5qdWstbXVsaWFtYW4taGFkYWQtamFkaS1rb211dC9hbXA?oc=5

2023-05-22 10:51:40Z
2052963999

Bagikan Berita Ini

0 Response to "BSI Copot Direktur IT dan Tunjuk Muliaman Hadad Jadi Komut - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.