Search

Pasokan Kosong, Harga Sayuran di Pasar Kebayoran Lama Melonjak

Liputan6.com, Jakarta - Menipisnya pasokan membuat beberapa komoditas sayuran di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta, mengalami lonjakan harga. Hal itu diungkapkan oleh Uus (50), salah seorang pedagang sayuran di Pasar Kebayoran Lama.

Dia mengatakan, kosongnya stok yang dimiliki selama satu pekan terakhir membuat dirinya menaikkan harga beberapa jenis sayuran seperti kol dan wortel.

"Kol lagi naik, biasa Rp 10 ribu sekarang Rp 15 ribu per kg. Wortel juga, sekarang Rp 20 ribu per kg. Udah seminggu (naiknya), lagi pada kosong," keluh dia saat ditanyai Liputan6.com, Senin (26/11/2018).

Ucapan senada dilontarkan Surati (50), seorang penjual sayuran di pasar yang sama. "Kol udah naik dari kemarin-kemarin. Biasanya Rp 10 ribu per kg, sekarang Rp 14 ribu per kg. Wortel naik, tadinya Rp 12 ribu jadi Rp 14 ribu per kg," ujarnya.

Tak hanya kol dan wortel, Surati menambahkan, beberapa komoditas sayuran lain semisal daun selada dan sawi juga ikut meningkat secara harga jual.

"Selada sekarang Rp 30 ribu per kg. Tadinya cuman Rp 20-24 ribu per kg. Kalau sawi sekarang Rp 12 ribu per kg, biasa Rp 10 ribu per kg. Stok lagi pada kurang," ungkap dia.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3736203/pasokan-kosong-harga-sayuran-di-pasar-kebayoran-lama-melonjak

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pasokan Kosong, Harga Sayuran di Pasar Kebayoran Lama Melonjak"

Post a Comment

Powered by Blogger.