Search

Jelang Akhir Pekan, Harga Bawang Putih Masih Rp 60 Ribu per Kg

Liputan6.com, Jakarta - Harga bawang putih masih belum turun meski pemerintah sudah menyetujui impor. Menurut pantauan Liputan6.com harga bawang putih masih betah di atas Rp 50 ribu per kilogram (kg).

"Bawang putih masih mahal, yang banci Rp 50 ribu per kg, yang kating Rp 60 ribu per kg. Kemarin katanya turun, tapi katanya naik lagi. Kirain saya juga sudah turun, tahunya belum. Kemarin saya ambil belum turun juga," ujar Tarmi (45) saat berbincang dengan Liputan6.com di Pasar Grogol, Jakarta Barat, Jumat (26/4/2019).

Sementara itu, harga cabai sedang turun. Tarmi menjual cabai rawit merah seharga Rp 35 ribu per kg dan cabai merah keriting pun turun di bawah Rp 30 ribu per kg menjadi Rp 28 ribu per kg saja. Yang sedikit mahal adalah cabai hijau kecil seharga Rp 35 ribu per kg.

Sayuran lain terpantau fluktuatif: Tomat per kilo masih Rp 20 ribu, timun seharga Rp 8 ribu per kg, dan kentang dijual Rp 14 ribu. Harga jelang puasa diprediksi naik.

"Naiknya paling Rp 2.000-Rp 3.000. Menjelang puasa selama ini belum, kalau nanti puasa seminggu biasanya pada naik. Sekarang masih belum," ujar Tarmi.

Pedagang lain, Yusuf (24) juga berkata bawang masih mahal, bawang putih  banci dijual Rp 50 ribu per kg dan kating seharga Rp 58 ribu per kg, hampir Rp 60 ribu. Untuk bawang merah terpantau lebih jinak, yakni Rp 40 ribu per kg.

Ketika ditanya perkiraan turunnya harga bawang putih, Yusuf mengaku belum mendapat kabar. Harga jelang puasa pun diperkirakan naik.

"Masalahnya mendekati puasa naik lagi, paling turun sebentar, lalu puasa naik lagi," ucapnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3951194/jelang-akhir-pekan-harga-bawang-putih-masih-rp-60-ribu-per-kg

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jelang Akhir Pekan, Harga Bawang Putih Masih Rp 60 Ribu per Kg"

Post a Comment

Powered by Blogger.