Search

Menhub Tegaskan Garuda Indonesia Tak Bangkrut

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIIA) meski pada tahun lalu meraup laba bersih USD 809.846, dua komisaris PT Garuda Indonesia Tbk menolak pencatatan laporan keuangan perseroan lantaran perkara piutang.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno pun tak mengelak catatan buruk itu. Kendati demikian, ia mengatakan, keuangan Garuda Indonesia terus membaik secara progresif hingga kuartal akhir 2018 lalu.

Secara pertimbangan, ia menyebutkan, hampir seluruh maskapai di Tanah Air pada tahun lalu memiliki rapor keuangan yang jelek, termasuk Garuda Indonesia.

"Loh sekarang begini, hampir semua perusahaan airline di Indonesia sampai 2018 rugi. Airasia rugi, Sriwijaya rugi, semua rugi. Nah kita kuartal terakhir 2018 itu sudah bagus. Garuda sudah bagus," ujar dia di Purwakarta, Jumat (26/4/2019).

Perbaikan kondisi ini disebutnya berhasil dilakukan pasca perseroan melakukan sejumlah efisiensi mulai dari pengurangan direksi hingga dewan komisaris.

"Jadi yang harus perlu dilihat itu kuartal terakhir, kuartal terakhir pertama kedua itu sangat jelek, kuartal ketiga membaik sedikit, tapi kuartal keempat sudah bagus. Nah makanya kita lihat oke, dengan begini kita harus terus jaga," paparnya.

Ke depan, ia turut berpesan masih ada beberapa hal yang harus diselesaikan dalam internal di Garuda Indonesia agar nantinya bisa meraih untung, khususnya secara operasional.

"Kita mengakui masih banyak sekali uang harus dibereskan dari Garuda ini. Jadi di tahun 2018 ini memang masih ada kerugian, tapi akan kita bereskan," pungkas dia.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3953280/menhub-tegaskan-garuda-indonesia-tak-bangkrut

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menhub Tegaskan Garuda Indonesia Tak Bangkrut"

Post a Comment

Powered by Blogger.