:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2379309/original/079228700_1539137542-Foto_1_Liputan6.com.jpg)
Sebelumnya, gara-gara kesal jalan di sekitar tempat tinggalnya selama bertahun-tahun tidak kunjung diperbaiki, Romy Pakaya, warga jalan Sulawesi, Kelurahan Dulalowo, Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo, menaruh seekor buaya di jalan yang rusak itu, Sabtu, 13 April 2019.
Dalam kondisi masih terikat, buaya sepanjang satu meter itu diletakkan Romy di jalan yang penuh kubangan air hujan. Aksinya ini menyita perhatian para warga sekitar dan para pengendara yang melintas.
Romy mengakui sengaja meletakkan buaya itu sebagai bentuk kekecewaan dari sikap pemerintah yang tidak kunjung memperbaiki jalan tersebut.
"Aksi ini bentuk kekecewaan kami kepada pemerintah yang terkesan enggan memperbaiki jalan ini," Romy mengungkapkan.
Menurutnya, sejak 10 tahun terakhir jalan itu dibiarkan tanpa perbaikan. Ia bahkan membandingkan kondisi pada ruas jalan lain yang tidak terlalu parah justru telah diperbaiki oleh pemerintah daerah setempat.
"Jika pemerintah tidak memperbaiki kubangan ini. Maka akan kita jadikan kubangan buaya," dia mengatakan.
https://www.liputan6.com/bisnis/read/3943739/masyarakat-gorontalo-lepas-buaya-di-jalan-rusak-ini-kata-menteri-basukiBagikan Berita Ini
0 Response to "Masyarakat Gorontalo Lepas Buaya di Jalan Rusak, Ini Kata Menteri Basuki"
Post a Comment