Search

Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Hari Ini, 14 Februari 2020 - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Isu virus corona (covid-19) masih membayangi pasar mata uang pada hari ini, Jumat (14/2/2020) setelah data terbaru menunjukkan peningkatan jumlah korban meninggal di China. 

Nilai tukar rupiah dibuka terdepresiasi tipis 1 poin atau 0,01 persen di level Rp13.695 per dolar AS pada perdagangan pagi ini. Sementara itu, indeks dolar AS terpantau dibuka dengan kenaikan 0,06 persen atau 0,058 poin di posisi 99,125.

Adapun pada perdagangan kemarin, nilai tukar rupiah terhadap dolar di pasar spot ditutup melemah 20 poin atau 0,15 persen ke level Rp13.694 per dolar AS, setelah bergerak pada kisaran Rp13.672-Rp13.707 per dolar AS.

Jumlah korban tewas akibat wabah virus corona (Covid-19) melonjak hingga hampir mencapai 1.500 korban jiwa pada hari ini, Jumat (14/2/2020).

Dikutip dari www.worldometers.info, korban jiwa di China tercatat 1.484 orang hingga Jumat pukul 05.00 WIB, bertambah sebanyak 119 jiwa sejak Kamis (13/2).

Sementara itu, Jepang melaporkan kematian pertama akibat virus ini. Sehingga kematian di luar China bertambah menjadi 3 jiwa, setelah sebelumnya terjadi di Filipina dan Hong Kong masing-masing sebanyak 1 orang. Dengan demikian, wabah virus ini telah merenggut total 1.487 nyawa.

Kekhawatiran akan dampak virus Corona diproduksi akan menahan laju kurs rupiah pada perdagangan hari ini. Ikuti perkembangannya lewat laporan live berikut:

16:09 WIB

Pukul 15.55 WIB: Rupiah Ditutup Melemah 1 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup melemah hanya 1 poin atau ke level Rp13.693 per dolar AS, setelah bergerak pada kisaran Rp13.693-Rp13.709 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan greenback terhadap mata uang utama lainnya terpantau menguat 0,046 poin atau 0,05 persen ke level 99,113 pada pukul 15.55 WIB.

15:42 WIB

Pukul 15.40 WIB: Rupiah Melemah 3 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot melemah 3 poin atau 0,02 persen ke level Rp13.697 per dolar AS, setelah bergerak pada kisaran Rp13.695-Rp13.709 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan greenback terhadap mata uang utama lainnya terpantau menguat 0,048 poin atau 0,05 persen ke level 99,115 pada pukul 15.30 WIB.

14:06 WIB

Pukul 13.58 WIB: Kurs Rupiah Melemah 14 Poin

Nilai tukar rupiah melemah 14 poin atau 0,10 persen ke level Rp13.708 per dolar AS, saat indeks dolar AS naik 0,02 persen atau 0,024 poin ke posisi 99,091.

11:36 WIB

Pukul 11.07 WIB: Kurs Rupiah Melemah 9 Poin

Nilai tukar rupiah melemah 9 poin atau 0,07 persen ke level Rp13.703 per dolar AS, saat indeks dolar AS menanjak 0,08 persen atau 0,076 poin ke posisi 99,143.

11:07 WIB

Pukul 11.00 WIB: Kurs Rupiah Melemah 9 Poin

Nilai tukar rupiah melemah 9 poin atau 0,07 persen ke level Rp13.703 per dolar AS, saat indeks dolar AS menanjak 0,08 persen atau 0,078 poin ke posisi 99,145.

10:10 WIB

Pukul 10.01 WIB: Kurs Rupiah Melemah 11 Poin

Nilai tukar rupiah melemah 11 poin atau 0,08 persen ke level Rp13.705 per dolar AS, saat indeks dolar AS naik tipis 0,05 persen atau 0,048 poin ke posisi 99,115.

09:00 WIB

Pukul 08.55 WIB: Kurs Rupiah Melemah 11 Poin

Nilai tukar rupiah melemah 11 poin atau 0,08 persen ke level Rp13.705 per dolar AS, saat indeks dolar AS naik 0,054 poin atau 0,05 persen ke posisi 99,121.

08:07 WIB

Kurs Rupiah Dibuka Terdepresiasi Tipis

Pergerakan nilai tukar rupiah dibuka terdepresiasi tipis 1 poin atau 0,01 persen di level Rp13.695 per dolar AS pada perdagangan pagi ini.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau dibuka dengan kenaikan 0,06 persen atau 0,058 poin di posisi 99,125.

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMicWh0dHBzOi8vbWFya2V0LmJpc25pcy5jb20vcmVhZC8yMDIwMDIxNC85My8xMjAxNDEyL25pbGFpLXR1a2FyLXJ1cGlhaC10ZXJoYWRhcC1kb2xhci1hcy1oYXJpLWluaS0xNC1mZWJydWFyaS0yMDIw0gFwaHR0cHM6Ly9tLmJpc25pcy5jb20vYW1wL3JlYWQvMjAyMDAyMTQvOTMvMTIwMTQxMi9uaWxhaS10dWthci1ydXBpYWgtdGVyaGFkYXAtZG9sYXItYXMtaGFyaS1pbmktMTQtZmVicnVhcmktMjAyMA?oc=5

2020-02-14 09:22:00Z
52782039903129

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Hari Ini, 14 Februari 2020 - Bisnis.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.