Sebelumnya, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menyatakan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) akuisisi saham PT Danareksa Sekuritas dari PT Danareksa (Persero). Adapun akuisisi itu diawali dengan penantanganan kesepakatan awal pada Kamis 27 September 2018.
"Benar (BRI akuisisi saham Danareksa Sekuritas-red). Kemarin sore jam 16.00 di kantor BRI (penandatanganan-red)," ujar Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Jasa Survei dan Konsultan Kementerian BUMN Gatot Trihargo saat dihubungi Liputan6.com lewat pesan singkat, Jumat 28 September 2018
Saat ditanya lebih lengkap mengenai akuisisi tersebut, Gatot belum dapat menjelaskan lebih detil.
Saat dikonfirmasi mengenai akuisisi, manajemen BRI menyatakan kalau rencana jual beli saham bersyarat antara BRI dengan Danareksa sudah selesaikan kesepakatan awal.
"BRI akan umumkan transaksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku, sehingga seluruh pertanyaan terkait kesepakatan tersebut tidak bisa kami sampaikan jawabannya sebelum melakukan pengumuman resmi pada 1 Oktober," ujar Sekretaris Perusahaan BRI, Bambang Tribaroto, dalam keterangan tertulis.
Seperti diketahui, BRI terus mengembangkan bisnis ke depan. Sejumlah strategi pun disiapkan termasuk rencana akuisisi perusahaan ventura dan perusahaan sekuritas. Selain itu, perseroan juga mendorong pengembangan anak perusahaan PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga dan PT Bank BRI Syariah.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Bagikan Berita Ini
0 Response to "BRI Tuntaskan Proses Akuisisi Saham Danareksa Sekuritas pada 2018"
Post a Comment