Search

Jokowi Beli Obat Corona, IHSG Menguat ke Level 4.194 - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat ke posisi 4.194 pada perdagangan Jumat (20/3). Indeks saham menguat 89,5 poin atau sekitar 2,18 persen.

IHSG sempat meninggalkan level 4.000 tak lama setelah pembukaan. Pada pukul 09.21 WIB IHSG sempat terpuruk ke 3.928. Namun, setelah Presiden Joko Widodo menggelar konferensi pers soal virus corona, IHSG beranjak mendaki.


Jokowi menyampaikan akan memerangi virus corona. Ia menegaskan sudah membeli jutaan obat yang disebut ampuh untuk melawan virus corona di beberapa negara. 


RTI Infokom mencatat investor membukukan transaksi sebesar Rp11,69 triliun dengan volume 13,1 miliar saham. Pelaku pasar asing tercatat jual bersih atau net sell di seluruh pasar sebesar Rp771,64 miliar. Sepanjang 224 saham bertahan di zona merah. Sementara, 192 saham menguat. Sisanya, 117 saham tidak bergerak. Sepanjang tahun berjalan IHSG sudah terkoreksi sebanyak 33,41 persen.

Dari 10 indeks sektoral, terpantau 8 indeks sudah mulai kembali hijau. Penguatan dipimpin oleh indeks konsumer yang menguat sebesar 7,79 persen.

Sedangkan indeks aneka industri dan keuangan masing-masing melemah 1,61 persen dan 1,40 persen.

Indeks di negara-negara lain pun terpantau menghijau. Indeks Hang Seng di Hong Kong menguat 5,05 persen. Shanghai Composite Indeks di China menguat 1,61 persen. Sementara, Straits Times Index di Singapura menguat 5,10 persen.

[Gambas:Video CNN]

(age/bir)

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMicGh0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vZWtvbm9taS8yMDIwMDMyMDE2MTg0My05Mi00ODU0MDQvam9rb3dpLWJlbGktb2JhdC1jb3JvbmEtaWhzZy1tZW5ndWF0LWtlLWxldmVsLTQxOTTSAQA?oc=5

2020-03-20 09:24:00Z
52782093544071

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jokowi Beli Obat Corona, IHSG Menguat ke Level 4.194 - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.