Search

Kok Bisa Tiket Pesawat Rp 21 Juta di Traveloka? Ini Penjelasannya - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa hari ini publik dibuat heboh dengan kemunculan tiket pesawat rute penerbangan Bandung-Medan yang dijual Rp 21 juta di agen travel online, Traveloka.

Sebagian masyarakat bingung, tidak habis pikir, dan menganggap hal itu tidak wajar.

Mengapa harga tiket pesawat di dalam negeri bisa semahal itu?

Pihak Traveloka sendiri sudah menjelaskan bahwa tiket itu merupakan kelas bisnis dan bukan tiket penerbangan langsung atau direct flight, melainkan transit dibeberapa kota.

Baca juga: Heboh Tiket Rp 21 Juta, Ini Cara Filter Penerbangan Langsung di Traveloka

Namun mengapa harga tiket pesawat semahal itu bisa muncul di pencarian Traveloka? dan apa tujuannya?

"Sebenarnya itu kan sudah ada dari dulu ya," ujar Public Relations Director Traveloka Sufintri Rahayu kepada Kompas.com, Jakarta, Jumat (31/5/2019).

"Dan stok tiket itu kan sebenarnya kami hanya platform, jadi jadi stok jualan itu kayak e-commerce lah.
Jadi apa yang muncul itu sesuai keinginan bisnis partner-partner kami," sambungnya.

Baca juga: Soal Tiket Pesawat Rp 21 Juta, Ini Kata Traveloka

Sufintri mengatakan, daftar tiket yang muncul dari hasil pencarian merupakan kerja sistem. Tidak ada campur tangan manusia, semua otomatis secara sistem.

Lantas mengapa tiket yang muncul merupakan tiket kelas bisnis? Sufintri memastikan karena tiket kelas ekonomi untuk rute penerbangan tersebut sudah tidak tersedia.

Hal ini ditengarai lantaran saat ini merupakan peak season penerbangan saat periode mudik Lebaran. Jadi, penawaran lebih tinggi dari permintaan.

Namun lantaran ada keinginan mitra bisnis, maka sistem secara otomatis mencari opsi penerbangan Bandung-Medan termasuk transit di beberapa kota.

Baca juga: Penumpang Pesawat Turun 47 Persen hingga H-6, Efek Harga Tiket Mahal?

"Nah kami secara mesin memang berusaha agar user experience ada, jadi digabung-gabungin (rutenya)," kata dia.

"Itu enggak ada dari human travel agent, itu enggak ada. 'Kamu harus ke sini'sana dulu', enggak. Itu algoritma memang seperti itu," sambung Sufintri.

Hebohnya harga tiket pesawat Rp 21 juta diakui Traveloka sangat mengagetkan.

Bahkan cukup membuat Traveloka bingung karena cara kerja sistem pencarian sudah berlangsung sejak 7 tahun lalu.

Baca juga: Heboh Tiket Pesawat Rp 21 Juta, Ini Komentar Kemenhub

Namun, setelah bertemu Kementerian Perhubungan dan Garuda Indonesia hari ini, Traveloka memahami munculnya kehebohan harga tiket tersebut.

"Kami sepakat bahwa ini tidak ada yang salah jadi mungkin karena peak season saja jadi segala sesuatunya panas ya," ucap dia.

Let's block ads! (Why?)


https://money.kompas.com/read/2019/05/31/171545626/kok-bisa-tiket-pesawat-rp-21-juta-di-traveloka-ini-penjelasannya

2019-05-31 10:19:23Z
52781638067857

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kok Bisa Tiket Pesawat Rp 21 Juta di Traveloka? Ini Penjelasannya - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.