Search

Komut PNM: Di Keluarga Ada Pengusaha Perempuan, Kemiskinan Bisa Berkurang

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah melalui PT PNM berhasil mengumpulkan 4,5 juta wanita untuk menerima modal usaha lewat program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar). PNM pun terus berusaha mengajak lebih banyak wanita dari kalangan ekonomi lemah ikut program.

"Tak ada lembaga keuangan lain yang bisa menjangkau para keluarga, dalam hal ini perempuan, untuk berusaha menjadi wirausaha. Kalau di satu keluarga ada satu pengusaha perempuan, maka kemiskinan lebih cepat dihilangkan, dikurangi," jelas Komisaris Utama PT PNM Arief Muharram di Jakarta, Rabu (15/5/2019).

Arief menyebut penghasilan wanita lewat modal dari Mekaar bisa mengangkat keluarga dari kemiskinan. 

Contohnya, saat Mekaar memberikan modal Rp 2 juta, kemudian nasabah untung Rp 600 ribu, maka penghasilan keluarga secara keseluruhan bisa bertambah dan perempuan bisa menjadi pahlawan keluarga.

"Kalau suaminya pengasilannya Rp 900 ribu, itu dengan penghasilan perempuan (Rp 600 ribu), jadi pengasilannya Rp 1,5 juta," jelas Agus.

Lebih lanjut, Agus pun terkesan dengan keseriusan 4,5 juta nasabah Mekaar. Pasalnya kredit macet jumlah kredit macet hanya di bawah 1 persen. Ini adalah pembuktian bahwa perempuan bisa dipercaya, penuh perhitungan, dan penuh dedikasi.

Perempuan yang mengikuti program ini juga akan dibina oleh petugas dan jaringan kerja sama antar nasabah Mekaar di wilayah mereka. Pembinaan yang diberikan mulai dari konsultasi, pemasaran, hingga manajemen.

Agus pun berharap nasabah Mekaar dapat terus meningkatkan kemampuan keuangan  agar bisa naik kelas ke program PNM berikutnya yakni Unit Layanan Modal Mikro (Ulaam).

"Mekaar bisa naik kelas ke Ulaam, dan setelah itu kita ingin naik kelas lagi jadi kredit komersil biasa," ujarnya

Let's block ads! (Why?)

https://m.liputan6.com/bisnis/read/3967089/komut-pnm-di-keluarga-ada-pengusaha-perempuan-kemiskinan-bisa-berkurang

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Komut PNM: Di Keluarga Ada Pengusaha Perempuan, Kemiskinan Bisa Berkurang"

Post a Comment

Powered by Blogger.