Search

Menko Darmin: Pelajar Jangan Dikasih Uang Jajan Tiap Hari

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengungkapkan jurus untuk melatih pelajar gemar menabung sejak usia dini.

Darmin mengatakan, agar generasi muda gemar menabung, satu hal yang perlu diperhatikan adalah membuat menabung harus menjadi sesuatu yang menyenangkan untuk dilakukan sejak usia dini.

"Saya cuma mau tekankan ada hal-hal yang perlu di berikan perhatian khusus, agar menabung itu menjadi kesenangan," kata Darmin, saat menghadiri acara Simpel Day, di Komplek Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (2/5/2019).

Darmin melanjutkan, para pelajar seharusnya dilatih mengatur keuangan sendiri, dengan memberikan uang saku setiap mingguan.

"Paling tidak buat para pelajar mulai belajar dia mengatur penggunaan uangnya, apalagi kalau simpanan pelajar ini dihubungkan dengan Kartu Indonesia Pintar (KIP). Itu berarti ada beberpaa hal yang harus di rencanakan jangan tiap hari minta uang jajan kasihlah seminggu ke depan," tuturnya

Cara ini akan melatih perencanaan keuangan sejak usia dini, sehingga dapat memilah pengeluaran yang diperlukan. "Kebiasana itu akan membuat anak-anak kita ini betul-betul menguasai dan merancang apa yang bisa dia lakukan, tergantung sumber daya yang dia mililiki itu jadi modal besar buat mereka," ujar Darmin.

Darmin pun meminta agar industri perbankan memfasilitasi minat pelajar dalam menabung, dengan melakukan jemput bola mengahadirkan bank bergerak menggunakan kendaraan ke sekolah- sekolah dalam periode waktu sesering mungkin. Cara ini juga menarik pelajar membiasaka diri untuk menabung.

"Jangan sekali sebulan datang ke sekeolah. Setiap minggu ada harinya datang ke sekolah- sekolah, sehingga anak-anak terfasilitasi untuk menabung pada hari tertentu," imbuh Darmin.

Darmin mengungkapkan, untuk meningkatkan minat menabung, juga perlu disisipakan pesan ajakan menabung pada kegiatan sosial dan seni.

"Selain dengan pelajar saya berharap kemudian melakukanya di kota-kota, kabupaten, provinsi yang pakai perbankan itu punya organisasi untuk melakukan acara-acar. Bikin acara kesenian, makanan tradisional yang kemudian ada Bupati Gubernur itu semua akan hidupkan kembali kebiasaan kita nabung," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3955575/menko-darmin-pelajar-jangan-dikasih-uang-jajan-tiap-hari

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menko Darmin: Pelajar Jangan Dikasih Uang Jajan Tiap Hari"

Post a Comment

Powered by Blogger.