Search

Ada Sinyal IHSG Rebound, Ini Pilihan Saham Cuan Hari Ini - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tertekan pada perdagangan Rabu kemarin dengan pelemahan 1,16% ke level 6.065,68 poin. Terkoreksinya IHSG tak lain sebagai respons negatif pelaku pasar atas rencana pemerintah kembali memberlakukan kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang lebih ketat mulai 11-25 Januari 2021.

Data perdagangan mencatat, kemarin nilai transaksi mencapai Rp 19,49 triliun dengan frekuensi sebanyak 1,53 juta kali. Investor asing tercatat melakukan aksi jual bersih senilai Rp 698,48 miliar.

Saham-saham yang banyak ditransaksikan pada perdagangan kemarin antara lain, PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), PT Waskita Karya Tbk (WSKT), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Kimia Farma Tbk (KAEF) hingga PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM).


Sebelum memulai perdagangan Kamis ini (7/1/2021) simak rekomendasi saham pilihan dari sejumlah broker yang dirangkum CNBC Indonesia:

1. MNC Sekuritas - Skenario Merah IHSG

Pada perdagangan kemarin (6/1), IHSG ditutup terkoreksi 1,2% ke level 6,065. MNC Sekuritas memperkirakan, terdapat 2 (dua) skenario pada IHSG, di mana IHSG sudah menyelesaikan wave 4 dari wave (3) pada skenario merah.

Namun demikian, dapat dicermati bila IHSG belum mampu menguat di atas 6.195, yang berarti koreksi IHSG belum selesai dan masih berada pada bagian dari wave [c] dari wave 4 pada skenario biru. Koreksi IHSG ini akan lebih terkonfirmasi bila IHSG turun ke bawah 5.928 atau bahkan 5.852.

Saham pilihan:

  • WSBP
  • KAEF
  • ACES
  • BBKP

2. Reliance Sekuritas - Ada Demo, Bursa AS Tetap Stabil

Bursa saham AS stabil di zona hijau, meskipun tetap berada di level tertinggi setelah pengunjuk rasa pendukung Trump yang menyerbu Gedung Kongres. Kemarin, indeks S&P 500 naik sebesar 0,6% pada penutupan perdagangan setelah mencetak reli sebesar 1,5% pada Rabu pagi.

Reliance menilai, saat ini ekuitas masih berada di jalur yang tepat untuk kembali mencetak rekor, didukung oleh spekulasi bahwa kontrol Demokrat atas Kongres dapat mengeluarkan arus pengeluaran untuk menghidupkan kembali pertumbuhan.

Saham pilihan:

  • EXCL
  • ASII
  • KLBF
  • BBCA

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMidWh0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL21hcmtldC8yMDIxMDEwNzA4NDEzMS0xNy0yMTQwNTUvYWRhLXNpbnlhbC1paHNnLXJlYm91bmQtaW5pLXBpbGloYW4tc2FoYW0tY3Vhbi1oYXJpLWluadIBAA?oc=5

2021-01-07 01:47:00Z
52782557600795

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ada Sinyal IHSG Rebound, Ini Pilihan Saham Cuan Hari Ini - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.